Detail Aduan
Rincian Aduan : LGWP94928234
KABUPATEN TEGAL, 25 Jul 2024
Saya ingin mengadukan telah terjadinya penyalahan penggunaan dana desa, yang dimana seharusnya dananya buat ngaspal jalan dan kebutuhan desa malah masih minta ke warga nya, kemarin tanggal 21-22 Juli memang dilakukan proses pengaspalan tapi ini tidak adil karena tidak merata, saya ingin kepala desa atau pejabat desa diperiksa kalau bisa sama KPK, masa dana desa yang bermiliar-miliar itu tidak digunakan untuk desa, ini saya takutnya ada praktek korupsi. Tolong pemerintah bantu saya, soalnya saya tidak punya kekuatan atau backingan kalau saya sendirian. Lokasi:jl.garuda DS.munjungagung DK.pontong kec.kramat.
0 Orang Menandai Aduan Ini
Disposisi
Kamis, 25 Juli 2024 - 13:55 WIB
Admin Gubernuran
Verifikasi
Jumat, 26 Juli 2024 - 10:37 WIB
Kabupaten Tegal
Terimakasih atas laporan dan partisipasinya kami koordinasikan dengan Pemkab Tegal melalui Kecamatan Kramat guna klarifikasi kepada Pemdes terkait
Progress
Kamis, 01 Agustus 2024 - 09:00 WIB
Kabupaten Tegal
Tanggapan Desa ttg bhi Pengaduan aspal jalan di Dk. Pontong dengan Dana Desa dan adanya pungutan ke warga.
Jawaban: 1. Kegiatan pengaspalan Jalan di Dk. Pontong Th. 2024 dikerjakan bukan dengan Dana Desa tetapi dari Aspirasi Dewan yg berasal dari CSR Pegadaian, Dana tdk masuk ke rek. Desa, ttp langsung dikerjakan oleh rekanan. Adapun terkait dengan adanya pungutan ke masyarakat, pemdes Munjungagung tdk pernah melakukan pungutan dimaksud.
2. Foto jalan berlubang dan tergenang air tsb, di Dk. Pontong tdk ada kondisi jalan termaksud.
3. Mengenai jalan aspal di gg Kartika T. A. 2024 tidak ada, ttp akan direncanakan utk tahun depan.
Selesai
Kamis, 01 Agustus 2024 - 09:05 WIB
Kabupaten Tegal
Tanggapan Pemdes Desa tentang pengaduan aspal jalan di Dukuh. Pontong dengan Dana Desa dan adanya pungutan ke warga.
Jawaban: 1. Kegiatan pengaspalan Jalan di Dukuh. Pontong Th. 2024 dikerjakan bukan dengan Dana Desa tetapi dari Aspirasi Dewan yg berasal dari CSR Pegadaian, Dana tidak masuk ke rekening Desa, tetapi langsung dikerjakan oleh rekanan. Adapun terkait dengan adanya pungutan ke masyarakat Pemdes Munjungagung tidak pernah melakukan pungutan dimaksud.
2. Foto jalan berlubang dan tergenang air tersebut di Dukuhpontong Pontong tidak ada kondisi jalan termaksud.
3. Mengenai jalan aspal di gg Kartika T. A. 2024 tidak ada, tetapi akan direncanakan untuk tahun depan.