Kamis, 01 Desember 2022 - 19:48 WIB
DINAS ENERGI DAN SUMBER DAYA MINERAL
Menindaklanjuti aduan Saudara, dapat kami sampaikan beberapa hal sebagai berikut :
1. Hasil koordinasi dengan PT. PLN ULP JUWANA, dimana PT. PLN telah menemui pelapor yang dapat kami informasikan bahwa :
a). Hari Minggu tanggal 27 November 2022, terjadi padam LBS (peralatan hubung dan putus tegangan listrik jaringan 3 phsa yg suplay listrik sampai desa pelapor) di Desa Gadingrejo (Pantura) yg dikarenakan kabel WIFI mengenai kabel jaringan listrik 3 phsa yang tertiup angin saat hujan angin di desa Langgenharjo Juwana.
b). Dan dari pelaporannya, di hari sebelumnya tepatnya di tanggal 19 November 2022 juga terjadi padam di peralatan jaringan listrik (LBS) tsb yg dikarenakan ditemukan burung perkutut hinggap di jaringan listrik tegangan tinggi di desa Growong Lor depan Masjid Muhammadiyah Growong Lor.
c). Dan pada tanggal 17 serta 10 November 2022 padam dikarenakan faktor cuaca (tersambar petir) di pole listrik 3 phsa didesa Tluwuk Wedarijaksa dan faktor hujan angin disertai petir.
2. Berdasarkan hasil investigasi dan evaluasi bersama antara PLN Juwana dengan Koordinator Gangguan Teknik ULP Juwana, LBS yg sebagai penyalur tegangan listrik yang disalurkan sampai dengan rumah Bu Shinta, tidak dilakukan pemadaman secara sepihak, melainkan terjadi padam dikarenakan adanya trouble gangguan dengan rata rata durasi padam pada bulan November sampai dengan hari minggu 27 November 2022 adalah kisaran 1 jam 7 menit.
Adapun kronologis kejadian padam Desa Bakaran Kulon, Kecamatan Juwana dalam satu bulan November 2022 sebagai berikut :
Hari Kamis Tanggal 10 November 2022 terjadi padam:
LBS Pti 17 Rb1-484
Jam Trip : 19:42 WIB
Jam Nyala : 20:30 WIB
Penyebab : Bersamaan dengan petir menyambar di pole Rb1-442-115 didesa Tluwuk Wedarijaksa
Tindak Lanjut : Tetap Lokalisir mulai dari LBS Rb1-484 (ds. Gadingrejo) sampai ujung NO Rb1-442-128 (ds. Guyangan wedarijaksa)
Hari Kamis Tanggal 17 November 2022 terjadi padam :
LBS Pti 17 Rb1-484
Jam Trip : 12:02 WIB
Jam Nyala : 14:09 WIB
Penyebab : Kondisi hujan angin yang disertai dengan petir
Tindak Lanjut : Tetap Lokalisir mulai dari LBS Rb1-484 (ds. Gadingrejo) sampai ujung NO Rb1-442-128 (ds. Guyangan wedarijaksa)
Hari Sabtu Tanggal 19 November 2022 terjadi padam :
LBS Pti 17 Rb1-484
Jam Trip : 06:19 WIB
Jam Nyala : 06:44 WIB
Penyebab: Ditemukan burung perkutut mengenai jaringan di pole Rb1-442-27 desa Growong Lor, Juwana
Tindak Lanjut: Tetap Lokalisir mulai dari LBS Rb1-484 (ds. Gadingrejo) sampai ujung NO Rb1-442-128 (ds. Guyangan wedarijaksa). Dengan pengamanan sebab gangguan padam listrik tsb.
Hari MInggu Tanggal 27 November 2022 terjadi padam :
LBS Pti 17 Rb1-484
Jam Trip : 19:38 WIB
Jam Nyala : 20:49 WIB
Penyebab : Ditemukan kabel Wifi mengenai kabel listrik tegangan tinggi di pole Rb1-442-67-8 didesa Langgenharjo, Juwana saat hujan angin
Tindak Lanjut: Pengamanan kabel wifi yg menempel di jaringan listrik tegangan tinggi disertai dengan lokalisir sampai dengan NO Rb1-442-128.
Lama gangguan dalam satu bulan November 2022,
Rata-rata 1 jam 7 menit dengan terjadi 4 gangguan yang dikarenakan faktor eksternal (diluar peralatan material listrik di jaringan).
3. Kami berharap kepada pelapor bilamana terjadi gangguan masalah listrik disarankan untuk lapor pada PLN Mobile yg dapat didownload pada play store HP agar penanganan/penyelesaian lebih cepat, karena terdapat jejak digital yg dapat dilacak