Rincian Aduan : LGWP73793871

Selesai Public

KABUPATEN KENDAL, 16 Jun 2022

Assalamualaikum kak, saya mau lapor terkait jalan yang berlubang meskipun sudah seringkali ditambal. Saya melakukan laporan agar sekaligus dikerjakan karena dekat pada lokasi tersebut ada alat alat pengaspalan, untuk detail saya laporkan pada gambar, jalan yang rawan berlubang lebih rawan pada arah ke jakarta. bertempat di jalan soekarno hatta dari simpang lima kebondalem hingga polres kendal

0 Orang Menandai Aduan Ini

Disposisi

Kamis, 16 Juni 2022 - 08:38 WIB

Admin Gubernuran

Laporan telah diteruskan ke Kabupaten Kendal

Verifikasi

Kamis, 16 Juni 2022 - 10:17 WIB

Kabupaten Kendal

Terimakasih laporannya,akan kami bantu sampaikan ke dinas terkait, mohon bersabar nggeh.

Selesai

Kamis, 16 Juni 2022 - 12:13 WIB

Kabupaten Kendal

Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Kendal
Terima kasih laporannya. Ruas jalan tersebut merupakan Jalan Nasional yg menjadi kewenangan pusat (Ditjen Bina Marga Kementrian PUPR). Akan kami teruskan kepada Balai Besar Pelaksana Jalan Nasional (BBPJN) WIlayah VII Jateng - DIY untuk segera ditindaklanjuti.