Detail Aduan

Lihat detail lengkap aduan LGWP42333113

Rincian Aduan

LGWP42333113

Selesai Public

Lampiran

KABUPATEN KARANGANYAR
15 Mar 2023
0 ditandai
Assalamualaikum Pak Gubernur Ganjar Pranowo. Sepanjang Jalan Tentara Pelajar, Blambangan, Ngasem, Kec. Colomadu, Kabupaten Karanganyar sudah rusak parah bertahun tahun dan tingkat kedalaman lubang sudah juga cukup parah dan bisa menimbulkan kecelakaan motor dan kerusakan motor. Pak ganjar bisa cek lokasi tersebut banyak sekali bekas tambalan saja yang dilakukan dan belum pernah ada perbaikan perubahan secara serius untuk ruas jalan tersebut. Padahal jalur tersebut adalah salah satu jalur tecepat menuju bandara Adi Sumarmo dan ke Tol Kartasura. Serta minimnya penerangan saat malam hari. Monggo diawasi pak / ditanyakan rencana perbaikan jalan tersebut apakah akan terealisasi karena sering hujan dan nantinya semakin ramai menjelang persiapan bulan puasa sebelum terjadi kecelakaan.

Disposisi

Kamis, 16 Maret 2023 - 08:01 WIB

Admin Gubernuran

Laporan telah diteruskan ke Kabupaten Karanganyar

Verifikasi

Kamis, 16 Maret 2023 - 10:48 WIB

Kabupaten Karanganyar

Terima kasih laporan kami terima, untuk selanjutnya akan kami teruskan ke pihak terkait.

Progress

Kamis, 16 Maret 2023 - 11:04 WIB

Kabupaten Karanganyar

Tindak lanjut DPUPR Kabupaten Karanganyar, kami smpaikan berikut ini :

Selesai

Kamis, 16 Maret 2023 - 11:05 WIB

Kabupaten Karanganyar

Ruas jalan ini ada pemeliharaan berkala dari bisng bina marga, saat ini sudah proses tinggal menunggu penyedia jasa yang saat ini pula sudah mulai menyiapkan peralatannya. terima kasih.