Detail Aduan
Lihat detail lengkap aduan LGWP35877296
Rincian Aduan
LGWP35877296
Selesai
Public
Kapan tanggul yang roboh di Ds. Kradenan, Trucuk Klaten, di cek P. Ganjar dah tiga tahun lebih petani di 4 desa ngenes
Disposisi
Selasa, 19 April 2022 - 08:59 WIBAdmin Gubernuran
Laporan telah diteruskan ke DINAS PEKERJAAN UMUM SUMBER DAYA AIR DAN PENATAAN RUANG
Verifikasi
Selasa, 19 April 2022 - 11:11 WIBDINAS PEKERJAAN UMUM SUMBER DAYA AIR DAN PENATAAN RUANG
Siap cek dan koordinasikan..
Selesai
Rabu, 20 April 2022 - 15:55 WIBDINAS PEKERJAAN UMUM SUMBER DAYA AIR DAN PENATAAN RUANG
Kami sampaikan hasil koordinasi dengan DPUPR Kab. Klaten, Pemdes Kradenan dan cek lapangan sbb :
- Melaksanakan kunjungan lapangan didapatkan 4 titik lokasi tanggul saluran yang rusak/jebol
- Tanggul/jebol terjadi sejak tahun 2020 dan pernah dilaksanakan perbaikan dengan swadaya dana P3A namun tidak bertahan lama rusak/jebol kembali.
- DPUPR Kab. Klaten belum bisa melaksanakan perbaikan tanggul tersebut dikarenakan refocusing anggaran.
- Tanggul rusak/jebol disebabkan kurangnya kesadaran petani, para petani dengan sengaja mengikis tanggul untuk memperluas lahan sawahnya sehingga tanggul menyempit.
Tindal Lanjut :
1. DPUPR Kab. Klaten sudah melaksanakan DED TA. 2021 dan pelaksanaan Rehab. DI. Kalikebo diusulkan DAK TA. 2023.
2. Untuk penanganan darurat akan dilaksanakan gotong royong setelah hari raya Idhul Fitri antara P3A, petugas OP DPUPR Kab. Klaten dan BPSDA Bengawan Solo.
3. DPUPR Kab. Klaten akan melaksanakan Sosialisasi kepada masyarakat untuk berperan dalam memelihara sarpras SDA.
Demikian Terima Kasih.