Detail Aduan
Rincian Aduan : LGWP34573334
KABUPATEN PATI, 01 Nov 2023
Assalammualaikum pak gubernur saya lina patviani, alamat desa sidokerto, kec pati kab pati, jateng mengalami pemadaman listrik Sangat sering oleh pihak PLN, lokasi gardu plnnya perum RSS Sidokerto dan sebagian kiri kanan perumahan rss, ini termasuk saya yg beralamat sidokerto rt8/rw 1 pati, telah mengalami pemadaman listrik 2 hari berturut turut, dgn jam yg random, pd tgl 31 oktober sehari padam sebanyak 4kali, hari ini 1 november padam kmbali baru saja jam 11, sy kalo menelpon petugasnya, sering tdk di respon, kadang di respon tpi perbaikannya lama sekali smpai 3 jam baru, nyala, sdh telpn ke 123, di respon tpi di suruh menunggu, ini yg padam tidak semua rumah yg ada di komplek perumahan rss sidokerto ini pak, yg padam hnya sebgian dengan rumah yg lokasinya samping perumahan ini termasuk saya sendiri, mau mengerjakan pekerjaan rumah yg pakai listrik jdi tertunda semua, dri kemarin pekerjaan ibu rmh tangga jdi trbengkalai, semua cara untuk menelpon pihak2 yg berkaitan dgn PLN sdh saya lakukan tpi tidak ada hasilnya, mengalami pemadaman ini sebenarnya sdh lama, sejak bln agustus sampai sekarang, sy sampai lapor ke sini karena sudah sngat keterlaluan mengganggu aktifitas kami di rumah tangga, sudah 3 bulan terhitung, lagi telpn Kantor Pln Pati kalo di hubungiselalu tidak aktif, hnya pln 123, dan sebagian teknisi yg msh mau merespon bila sy telpn, kadang juga tdk di angkat oleh teknisi, pdhal saya harus bayar pln perbulan, klo terlambat di cabut, tpi pelayanannya sangat mengecewakan, terimakasih
0 Orang Menandai Aduan Ini
Disposisi
Rabu, 01 November 2023 - 14:51 WIB
Admin Gubernuran
Verifikasi
Kamis, 02 November 2023 - 09:45 WIB
DINAS ENERGI DAN SUMBER DAYA MINERAL
Progress
Senin, 06 November 2023 - 10:02 WIB
DINAS ENERGI DAN SUMBER DAYA MINERAL
menindaklanjuti aduan dapat kami sampaikan :
1. Dari hasil koordinasi dengan PT PLN (Persero) ULP Pati, diperoleh keterangan sebagai berikut :
Tanggal 31 Oktober 2023 terjadi padam diwilayah Perumahan RSS Sidokerto RT08 RW01.
Dilaporkan oleh Ibu Lina Jam 11.19 WIB dengan laporan padam 1 Wilayah, diterima petugas Regu 541 Shift 1, dari regu 541 datang kelokasi, dan diwilayah teresebut padam karena trafo (kapasitas 50 kVA) trip, petugas melakukan pengecekan jaringan dan dinyatakan aman.
Kemudian petugas memasukan breaker trafo dan nyala kembali.
Jam 18.59 terdapat laporan dari BP Suhartono dengan laporan Banyak rumah Padam.
Diterima kembali regu 541 shift 2, dan dilakukan pengecekan dengan penyebab padam sama, Trafo trip. Setelah dilakukan pengukuran beban, trafo tersebut melebihi kapasitas daya trafo, oleh petugas dilakukan pengurangan dan penyeimbangan beban trafo. Namun setelah nyala trafo tersebut trip kembali jam 20.41.
Petugas melaporkan ke Unit untuk dilakukan penambahan trafo sisipan.
2. Tindaklanjut dari pihak PLN adalah sebagai berikut :
Tanggal 1 Nov 2023 dilakukan pengambilan trafo dari gudang Jepara dan melakukan mutasi trafo untuk menindaklajuti gangguan Padam di wilayah RSS sidokerto karena trafo Overload.
Tanggal 2 Nov 2023 dilakukan pemasangan sisipan trafo untuk mengurangi beban di wilayah RSS Sidokerto Pati.
Selesai
Senin, 06 November 2023 - 10:03 WIB
DINAS ENERGI DAN SUMBER DAYA MINERAL
demikian informasi yang dapat kami sampaikan
terima kasih