Detail Aduan
Rincian Aduan : LGWP25044164
KABUPATEN SEMARANG, 22 May 2024
Air PDAM Kab Semarang sudah mati sejak hari Minggu, 19 Mei 2024 Pukul 05.00 WIB , namun dari pihak PDAM melalui instagramnya mengumumkan bahwa mati mulai Pukul 18.00 WIB - Senin, 20 Mei pukul 14.00 WIB , kemudian mundur lagi menjadi pukul 18.00 WIB ,namu pada kenyataannya sampai dengan detik ini pun di hari Rabu, 22 Mei 2024 pukul 14.40 air juga masih belum menyala . kami mencoba komplain dengan PDAM namun kami tidak mendapat jawaban & kepastian . Di daerah saya di leyangan kami sempat mendapat bantuan air 1x pada hari Senin, 20 Mei 2024 setelah itu hingga detik ini sudah tidak mendapatkan lagi & pada kenyataannya kami pun sebagai masyarakat kehabisan air. Sedangkan air adalah kebutuhan pokok yang sangat penting untuk sehari -hari . Sampe pada akhirnya kami pun juga harus membeli air isi ulang sebagai penunjang untuk kebutuhan sehari hari . Pelayanan dari keryawan PDAM nya pun juga saya rasa sangat buruk , karena tidak cuma sekali 2 kali ini hal seperti ini terjadi . Setiap ada masalah , masyarakat harus menjadi korbannya , di setiap harinya kami untuk mendapatkan air sjaa juga dibatasin untuk jam nya ,sedangkan kami dituntut untuk terus membayar ontime & diminta untuk patuh terhadap peraturan di PDAM . Kami sangat berharap untuk bisa dievaluasi untuk kinerja dati setiap staff nya beserta manajemennya , agar bisa lebih memperbaiki juga untuk pelayanan serta penemuan masalah yang ada . Karena dengan kejadian ini & kejadian kejadian sebelumnya kami merasa sangat amat dirugikan
0 Orang Menandai Aduan Ini
Disposisi
Rabu, 22 Mei 2024 - 14:59 WIB
Admin Gubernuran
Verifikasi
Senin, 27 Mei 2024 - 09:51 WIB
Kabupaten Semarang
Laporan kami terima dan telah diteruskan ke PDAM Kabupaten Semarang untuk dapat ditindak lanjuti. Terima kasih atas perhatiannya
Progress
Senin, 27 Mei 2024 - 13:33 WIB
Kabupaten Semarang
Yth. Pelapor berikut kami sampaikan jawaban dari PDAM Kabupaten Semarang terkait laporan anda :
Kami mohon maaf atas ketidaknyamanannya. kami infokan bahwa pelayanan air pelanggan PDAM di wilayah yang berasal dari produksi PT. STU (PT. Sarana Tirta Ungaran) mengalami gangguan sejak tanggal 19 mei 2024 karena terjadinya kerusakan panel pompa PT. STU akibat kabel listrik yang terkena eskavator pekerjaan interchange jalan tol Bawen.
Perlu kami sampaikan bahwa PT.STU adalah pihak ketiga yang bekerja sama dengan PDAM Kabupaten Semarang dalam penyediaan air minum secara curah yang akan didistribusikan langsung kepada pelanggan PDAM di wilayah tertentu.
Aliran air dari PT.STU ke PDAM baru normal tanggal 23 mei sehingga kami memerlukan waktu untuk pemerataan aliran dikarenakan wilayah yang terdampak cukup luas.
Apabila dirumah bapak/ibu sampai saat ini aliran airnya masih terkendala maka akan kami kirimkan bantuan/droping air tangki.
Berkenan permohonan bantuan air tangki dapat disampaikan melalui kontak call center kami di nomor 081567811311 atau bisa melalui kontak Direksi di nomor 081229604488 dan 082322231195
Demikian pemberitahuan ini, kami sampaikan terimakasih.
Selesai
Kamis, 06 Juni 2024 - 09:22 WIB
Kabupaten Semarang
Laporan selesai