Detail Aduan

Lihat detail lengkap aduan LGWP12741489

Rincian Aduan

LGWP12741489

Selesai Public

Lampiran

KABUPATEN BREBES
03 Aug 2025
0 ditandai
Pemungutan donasi PMI dalam pelayanan Samsat Brebes. Ketika saya akan mengambil nomor antrean di Samsat, saya diminta untuk membayar donasi PMI senilai Rp 3000 dan tidak ada komunikasi apakah kupon ini sukarela atau tidak sehingga dapat saya katakan bahwa pungutan ini liar karena memaksa agar saya tetap dapat nomor antre dalam pelayanan Samsat #Pungli

Disposisi

Minggu, 03 Agustus 2025 - 08:00 WIB

Admin Gubernuran

Laporan telah diteruskan ke BADAN PENGELOLA PENDAPATAN DAERAH

Verifikasi

Senin, 04 Agustus 2025 - 09:37 WIB

BADAN PENGELOLA PENDAPATAN DAERAH

Laporan kami terima

Progress

Senin, 04 Agustus 2025 - 09:37 WIB

BADAN PENGELOLA PENDAPATAN DAERAH

Laporan kami terima

Selesai

Senin, 04 Agustus 2025 - 15:44 WIB

BADAN PENGELOLA PENDAPATAN DAERAH

Terimakasih atas masukannya, terkait dengan pelaksanaan Bulan Dana PMI, dilaksanakan berdasar pada Surat edaran Panitia Bulan Dana PMI Kabupaten Brebes No. 01/Pan BD/VII/2025 tentang Pengiriman Kupon Bulan Dana PMI Brebes tahun 2025 dan Petunjuk Pelaksanaannya, maka pada bulan Juli s.d September 2025 di adakan Bulan Dana PMI sebagai wujud partisipasi masyarakat dalam rangka ikut serta mendukung kegiatan dan program kerja PMI Kabupaten Brebes tahun 2025, yang diadakan di tempat-tempat yang ditunjuk salah satunya adalah Samsat. Maka dari itu kami sekali lagi mengucapkan terimakasih atas masukannya, sebagai bahan untuk meningkatkan pelayanan kedepannya.