Detail Aduan
Rincian Aduan : LGWP11254551
KABUPATEN BANJARNEGARA, 22 Sep 2022
Saya mau menyampaikan protes saya ke pak Ganjar.. apakah diperkenankan? Bukan protes yang bagaimana si. Melainkan bentuk keluhan saya.. Pak. Saya telah melihat banyak sekali fyp atau Vidio bapak yang mengatakan dan menyatakan bahwa sekolah yang berbasis Negri itu gratis biaya. Oke pak. Saya maklumi untuk biaya daftar ulang dll. Tapi ini saya sangat mengeluhkan pak. Karna adek saya sekolah di sekolahan yang berbasis Negri. Yaitu MAN 1 BANJARNEGARA. Karna orang tua saya diharuskan bayar SPP atau apalah itu bahasanya. Saat sedang pertemuan wali murid beberapa wali murid menyampaikan pendapat bahwa mereka sangat keberatan dg biaya tersebut akan tetapi sekolah beralasan bahwa biaya tersebut dipakai untuk membangun kelas kelas sekolah yang baru. Apakah sekolah yang berbasis Negri kelas kelas sekolahnya dari wali murid yang membangun pak? Awal masuk daftar ulang ada biaya 1.300.000an dan sekarang orang tua harus membayar sekitar _+3.000.000 an. Terus bagaimana yang dimaksud dengan yang namanya sekolah gratis pak??..
Disposisi
Kamis, 22 September 2022 - 12:01 WIB
Admin Gubernuran
Verifikasi
Kamis, 22 September 2022 - 12:08 WIB
Kanwil Kemenag Provinsi Jawa Tengah
Progress
Senin, 26 September 2022 - 16:00 WIB
Kanwil Kemenag Provinsi Jawa Tengah
Selesai
Senin, 26 September 2022 - 16:00 WIB
Kanwil Kemenag Provinsi Jawa Tengah