Detail Aduan

Lihat detail lengkap aduan LGMB43098402

Rincian Aduan

LGMB43098402

Selesai Public

Lampiran

KABUPATEN MAGELANG
06 Aug 2025
0 ditandai
Salam hormat, Kami ingin melaporkan tindakan yang menurut kami sangat disayangkan terjadi di salah satu ikon pariwisata Indonesia, yakni Candi Borobudur. Kami adalah penyedia jasa tour dan dokumentasi wisata dari Yogyakarta, yang mendampingi wisatawan domestik maupun mancanegara secara profesional dan tertib. Namun, dalam beberapa kunjungan terakhir ke Borobudur, fotografer kami justru mendapat perlakuan yang tidak menyenangkan dari oknum yang mengaku sebagai fotografer lokal di area candi. Tim kami diintimidasi, ditegur secara tidak sopan, bahkan dilarang mendokumentasikan tamu sendiri, dengan alasan “mengganggu rejeki” mereka. Kejadian ini tidak hanya sekali, tapi sudah tiga kali dalam waktu yang berdekatan. Kami memiliki bukti berupa rekaman video dari seluruh kejadian tersebut. Sikap arogan dan pengusiran semacam ini sungguh memalukan, apalagi terjadi di kawasan wisata berstatus warisan dunia yang seharusnya menjadi wajah keramahan Jawa Tengah di mata dunia. Kami tidak pernah mengganggu pengunjung umum, tidak mencari tamu di lokasi, dan hanya menjalankan dokumentasi untuk tamu yang sejak awal perjalanan memang sudah memakai jasa kami. Tapi tampaknya, di Borobudur, bekerja secara profesional dan tertib justru dianggap sebagai ancaman. Kami percaya, sektor pariwisata seharusnya menjadi ruang kolaboratif, bukan arena intimidasi. Dan kalau pengelola tidak mampu menertibkan perilaku semacam ini, maka akan muncul kesan bahwa Borobudur bukan tempat yang aman untuk pelaku usaha wisata lain, kecuali mereka yang "menguasai lapangan". Kami mohon perhatian dari pihak pemerintah provinsi, karena kami percaya Anda punya komitmen menjaga nama baik Jawa Tengah dan memberi ruang adil bagi pelaku usaha wisata yang bekerja secara sah. Terima kasih atas perhatiannya. Kami tunggu tindak lanjut dari laporan ini

Disposisi

Rabu, 06 Agustus 2025 - 09:53 WIB

Admin Gubernuran

Laporan telah diteruskan ke DINAS KEPEMUDAAN, OLAHRAGA DAN PARIWISATA

Verifikasi

Kamis, 07 Agustus 2025 - 09:43 WIB

DINAS KEPEMUDAAN, OLAHRAGA DAN PARIWISATA

Terima kasih atas laporannya

Progress

Kamis, 07 Agustus 2025 - 10:01 WIB

DINAS KEPEMUDAAN, OLAHRAGA DAN PARIWISATA

Perihal tersebut Disporapar Provinsi Jawa Tengah telah berkoordinasi dengan PT. Taman Wisata Borobudur. 


Kami sampaikan terima kasih atas kepedulian terhadap pengelolaan kawasan Candi Borobudur, khususnya terkait kenyamanan dan keamanan para pelaku usaha pariwisata yang berkunjung ke Kawasan Candi Borobudur. 


Berdasarkan hal tersebut manajemen PT. Taman Wisata Borobudur menyampaikan permohonan maaf sebesar-besarnya dan menindaklanjuti dengan langkah sebagai berikut:

  1. Telah dilakukan klarifikasi kejadian dilapangan
  2. Telah dilakukan koordinasi dengan Forum Fotografer lokal (foto terlampir)
  3. Akan dilakukan penegasan aturan dilapangan
  4. Akan dilakukan peningkatan pengawasan oleh petugas dilapangan 
  5. Akan dilakukan  sosialisasi kepada stakeholder terkait

Terima kasih

Selesai

Kamis, 07 Agustus 2025 - 10:03 WIB

DINAS KEPEMUDAAN, OLAHRAGA DAN PARIWISATA

Perihal tersebut Disporapar Provinsi Jawa Tengah telah berkoordinasi dengan PT. Taman Wisata Borobudur. 

Kami sampaikan terima kasih atas kepedulian terhadap pengelolaan kawasan Candi Borobudur, khususnya terkait kenyamanan dan keamanan para pelaku usaha pariwisata yang berkunjung ke Kawasan Candi Borobudur. 

Berdasarkan hal tersebut manajemen PT. Taman Wisata Borobudur menyampaikan permohonan maaf sebesar-besarnya dan menindaklanjuti dengan langkah sebagai berikut:

  1. Telah dilakukan klarifikasi kejadian dilapangan
  2. Telah dilakukan koordinasi dengan Forum Fotografer lokal (foto terlampir)
  3. Akan dilakukan penegasan aturan dilapangan
  4. Akan dilakukan peningkatan pengawasan oleh petugas dilapangan
  5. Akan dilakukan  sosialisasi kepada stakeholder terkait

Terima kasih