Detail Aduan
Rincian Aduan : LGMB37220152
KABUPATEN KUDUS, 01 Nov 2023
penertiban ojek di terminal kudus yang menguasai seluruh wilayah terminal sampai lingkar tanjung, ojek online sudah geser agar tidak dekat dengan terminal tetapi selalu diributin oleh ojek terminal. bisakah di tertibkan agar ojek online bisa mengambil radius 100 meter dari terminal jati wetan kudus
0 Orang Menandai Aduan Ini
Disposisi
Rabu, 01 November 2023 - 08:02 WIB
Admin Gubernuran
Verifikasi
Rabu, 01 November 2023 - 09:16 WIB
Kabupaten Kudus
diverifikasi
Progress
Rabu, 01 November 2023 - 14:47 WIB
Kabupaten Kudus
laporan dikordinasikan dengan dishub kudus
Selesai
Kamis, 02 November 2023 - 14:39 WIB
Kabupaten Kudus
info dari dishub :
Ijin menyampaikan jawaban aduan masyarakat di Lapor Gub perihal penertiban ojek pangkalan di sekitar kawasan Terminal Induk Tipe A Jati sampai Jalan Lingkar Tanjung, dapat kami sampaikan sebagai berikut :
1. Bahwa terkait keberadaan ojek online dan ojek pangkalan selama ini tidak pernah berkoordinasi dengan Pemerintah Kabupaten Kudus cq. Dinas Perhubungan Kabupaten Kudus. 2. Berdasarkan Peraturan Perundang-undangan yang berlaku, ojek online maupun ojek pangkalan tidak termasuk angkutan umum, sehingga Dinas Perhubungan tidak mempunyai kewenangan terkait keberadaan dan pengaturan operasional ojek online dan atau ojek pangkalan.
3. Pengaturan ojek online / ojek pangkalan diatur dengan Permenhub RI Nomor PM 12 Tahun 2019 tentang Perlindungan Keselamatan Pengguna Sepeda Motor yang Digunakan untuk Kepentingan Masyarakat.