Detail Aduan
Lihat detail lengkap aduan LGIG73929064
Rincian Aduan
LGIG73929064
Selesai
Public
Lapor pak.....
Bagaimana ini pengairan sawah di desa wonosalam,kendaldoyong,lempuyang,karangrowo,tlogodowo,doreng kecamatan wonosalam kabupaten demak.....
Dengan adanya pengerjaan sungai sawah jadi kering yang mana sekarang waktunya pemupukan....
Mohon solusinya pak...
Disposisi
Jumat, 07 April 2023 - 15:07 WIBAdmin Gubernuran
Laporan telah diteruskan ke Kabupaten Demak
Verifikasi
Sabtu, 08 April 2023 - 07:04 WIBKabupaten Demak
Yth. Sdr. Pengadu
Terima kasih telah menggunakan kanal aduan ini untuk berbagi
Progress
Sabtu, 08 April 2023 - 07:05 WIBKabupaten Demak
Yth. Sdr. Pengadu
Terima kasih untuk saat ini aduan sedang kami koordinasikan dengan instansi terkait
Selesai
Minggu, 09 April 2023 - 05:42 WIBKabupaten Demak
Yth. Sdr. Pengadu, terimakasih telah menggunakan kanal aduan ini untuk berbagi. Kesimpulan monitoring pengairan MT. II 2023 tindak lanjut laporan adanya kekeringan di sawah Desa Wonosalam, Desa Kendaldoyong, Desa Lempuyang, Desa Karangrowo, Desa Tlogodowo, Desa Kalianyar dan Desa Doreng sebagai berikut :1. Kebutuhan air untuk lahan sawah sudah dicukupi dengan adanya suplay air dari Bendung Glapan oleh GP3A Ragil Santoso Sekunder Doreng.2. Pengeringan lahan juga dimaksudkan untuk menormalkan lagi pH tanah yang masam. 3. Umur tanaman sekitar 7-30 hst.4. Kurangnya air sudah diupayakan oleh GP3A tapi kurangnya partisipasi dari P3A dan petani terutama dalam hal iuran air Dharma Tirta.
Dari kondisi lahan pertanian di beberapa desa tadi belum sampai ada yang kekeringan dan air masih kondisi normal untuk tanaman padi. Lebih-lebih dengan dukungan turunya air hujan akan dapat menambah tersedianya air di lahan pertanian. Untuk pembangunan fisik saluran akan diupayakan secepatnya jadi agar infrastruktur pertanian bisa lebih lancar dan baik. Demikian untuk menjadikan maklum. (DINPERTAN PANGAN)
Dari kondisi lahan pertanian di beberapa desa tadi belum sampai ada yang kekeringan dan air masih kondisi normal untuk tanaman padi. Lebih-lebih dengan dukungan turunya air hujan akan dapat menambah tersedianya air di lahan pertanian. Untuk pembangunan fisik saluran akan diupayakan secepatnya jadi agar infrastruktur pertanian bisa lebih lancar dan baik. Demikian untuk menjadikan maklum. (DINPERTAN PANGAN)