Detail Aduan
Rincian Aduan : LGIG62103923
KABUPATEN TEMANGGUNG, 12 Dec 2022
Bapak gubernur pernah menyampaikan sekolah gratis... Apakah termasuk sekolah SMP??? Sekolah anak saya gratis tp ttap ada sumbangan komite sebesar 1.100.000 untuk kelas 1 SMP NEGRI 5 TEMANGGUNG Dan semua smp negri di temanggung masih ada sumbangan komite Mohon info dan kejelasan nya
Disposisi
Senin, 12 Desember 2022 - 10:39 WIB
Admin Gubernuran
Verifikasi
Senin, 12 Desember 2022 - 12:41 WIB
Kabupaten Temanggung
terima kasih akan kami sampaikan instansi terkait
Progress
Senin, 12 Desember 2022 - 12:50 WIB
Kabupaten Temanggung
Terimakasih atas informasi yang disampaikan, bersama ini kami sampaikan beberapa informasi terkait hal tersebut sebagai berikut:
1. Secara regulasi, Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olah Raga Kabupaten Temanggung tidak menetapkan peraturan terkait pungutan atau sumbangan di satuan pendidikan yang ada di Kabupaten Temanggung.
2. Berdasarkan peraturan menteri pendidikan dan kebudayaan (Permendikbud) Nomor 75 Tahun 2016 tentang Komite Sekolah, komite sekolah dapat melakukan penggalangan dana untuk sejumlah keperluan. Namun, penggalangan dana tersebut bersifat sukarela, tidak diatur dengan nominal dan periode waktu tertentu, berbeda dari pungutan yang sifatnya wajib.
3. Adanya sumbangan /infak/iuran/lainnya, yang ditetapkan terhadap wali murid, bukan merupakan pungutan dari satuan pendidikan melainkan tindak lanjut dari hasil rapat komite dan telah disetujui oleh wali murid
Untuk informasi lebih detail, bapak / ibu dapat berkoordinasi dengan pengurus Komite Sekolah di SMP tersebut
Demikian yang dapat kami sampaikan
Selesai
Senin, 26 Desember 2022 - 09:20 WIB
Kabupaten Temanggung
Terima kasih, Semoga kedepan akan lebih baik