Detail Aduan

Lihat detail lengkap aduan LGAN63273566

Rincian Aduan

LGAN63273566

Selesai Public

Lampiran

KABUPATEN BANYUMAS
10 Mar 2023
0 ditandai
Dengan hormat bapak/ibu yang bertanggung jawab, saya ingin melaporkan jalan rusak di sepanjang jalan st. mulai dari perempatan Wijahan Kecamatan Kemranjen Kabupaten Banyumas ke selatan sampai dengan jembatan perbatasan Banyumas - Cilacap. Tolong sepanjang jalan tersebut jalan nya diperbaiki dengan kualitas aspal yang bagus kalau perlu di cor terlebih dahulu karena sudah beberapa kali diperbaiki tetapi tidak lama kemudian rusak lagi. Lebih baik diperbaiki dengan kualitas yang bagus dengan biaya yang lebih mahal tetapi tahan lebih lama daripada hanya sekedar diperbaiki dengan aspal yang kualitas rendah tetapi tidak tahan lama . Jalan tersebut berlubang sangat parah sehingga membahayakan pengguna jalan dan juga menghambat perekonomian warga. Ditunggu perbaikan jalan nya, karena saya sudah membuat laporan di aplikasi jalan cantik tetapi tidak mendapat respon sama sekali. Terimakasih sebelumnya

Disposisi

Sabtu, 11 Maret 2023 - 13:36 WIB

Admin Gubernuran

Laporan telah diteruskan ke Kabupaten Banyumas

Verifikasi

Sabtu, 11 Maret 2023 - 14:49 WIB

Kabupaten Banyumas

Sudah kami sampaikan ke OPD terkait

Progress

Jumat, 19 Januari 2024 - 10:51 WIB

Kabupaten Banyumas

Terimakasih atas informasinya , sudah masuk program Peningkatan


Selesai

Jumat, 19 Januari 2024 - 10:51 WIB

Kabupaten Banyumas

Terimakasih atas informasinya , sudah masuk program Peningkatan