Rincian Aduan : LGWP97014582

Selesai Public

KABUPATEN SEMARANG, 07 Feb 2022

Lapor pak Gubernur, di SDN Induk 01 Ungaran pelaksanaan PTM tidak secara shift, satu kelas 30-35 siswa masuk setiap pagi, tidak ada jaga jarak didalam ruangan, satu meja duduk bersama 2 siswa, kantin makanan buka setiap hari sebulan kemarin, Kegiatan OlahRaga siswa di lapangan sejak awal PTM, riskan interaksi fisik antar siswa. Dan pada hari Sabtu (05/02) terdapat satu siswa kelas 6 yang positif Covid19, hari Senin (07/02) siswa diminta PJJ, tetapi hari Selasa (08/02) siswa sudah diminta masuk sekolah PTM seperti biasa. Apakah bisa tarik rem PTM sekolah pak, khususnya untuk siswa SD, untuk menghindari kasus lonjakan wabah? Syarat PTM seharusnya lebih ketat di kondisi wabah meninggi kembali seperti sekarang. Terima kasih pak Gubernur.

0 Orang Menandai Aduan Ini