Rincian Aduan : LGWP82772375

Selesai Public

KABUPATEN BREBES, 13 Oct 2020

Pak mohon ditindak lanjuti, kami dari nakes yang berusaha susah payah untuk mencegah transmisi covid 19 di wilayah Brebes khususnya ketanggungan, mengalami fitnah dan kesulitan untuk menangani pasien Covid dengan semestinya karena aparat desa khususnya lurah, bersikap apatis bahkan menentang protokol kesehatan yang sudah ditetapkan oleh pemerintah. Baru2 ini kejadian pasien covid 19 + malah pulang paksa dari RSUD dan difasilitasi oleh pak lurah menggunakan mobil desa. Di dalam mobil ada istri dan anak pak lurah tidak memakai masker pada saat penjemputan pulang paksa pasien covid. Bahkan setelah pasien meninggal, pak lurah melarang nakes untuk melakukan pemakaman sesuai protokol covid, dan membiarkan jenazah yg berpotensi menularkan dimandikan & dimakamkan cara biasa. Kami khawatir akan terbentuk cluster2 covid baru krn sikap menentang lurah terhadap protokol kesehatan dr kemenkes. Ini masalah serius apalagi dengan mulai berjatuhan korban meninggal covid di ketanggungan. Mohon ditanggapi ????????

0 Orang Menandai Aduan Ini