Detail Aduan
Rincian Aduan : LGWP80843467
KABUPATEN TEMANGGUNG, 05 Jul 2023
Judul Aduan : "SD NYA NEGERI JALANNYA NGERI" Loksi : Jalan penghubung Desa Tleter Kec Kaloran dengan Desa Wonokerso Kec Pringsurat Temanggung Jalan diatas adalah jalan akses warga yang digunakan untuk pergi ke pasar Sumowono atau ke Semarang. Parah dan bahkan tidak layak untuk dilalui dengan jalannya yang hanya tersisa batu dan tanah, apalagi saat hujan jalan menjadi lumpur. Dan lebih parahnya lagi SD tersebut satu satunya akses untuk siswa SD N 1 Wonokerso untuk menimba ilmu. Maka kurang etis apabila jalan untuk menuju tempat umum atau sekolah kondisinya seperti gambar diatas. Jalan tersebut sudah dipertahankan kejelekannya sejak dua periode masa jabatan presiden. Maka dari itu saya ingin melaporkan kepada pihak Pemprov dan berharap Bapak Ganjar selaku Gubernur Jateng (Calon Presiden 2024) bisa memerintahkan pihak yang mengemban tanggung jawab itu entah kecamatan atau desa. Sekian terima kasih. Hidup mahasiswa ✊
0 Orang Menandai Aduan Ini
Disposisi
Kamis, 06 Juli 2023 - 09:10 WIB
Admin Gubernuran
Verifikasi
Kamis, 06 Juli 2023 - 14:58 WIB
Kabupaten Temanggung
Terima kasih akan kami sampaikan ke instansi terkait
Progress
Sabtu, 08 Juli 2023 - 05:30 WIB
Kabupaten Temanggung
Yth. Sedulur Temanggung
terkait hal tersebut akan segera kami lakukan survey ke lokasi
terima kasih
Selesai
Rabu, 02 Agustus 2023 - 08:14 WIB
Kabupaten Temanggung
terima kasih, Aduan, Informasi, Saran kritik silahkan WA ke 085878600900, caranya: kirim tulisan WAGE kirim ke 085878600900, tunggu perintah selanjutnya.