Detail Aduan
Rincian Aduan : LGWP66025010
KABUPATEN MAGELANG, 06 Mar 2016
Maaf Pak Gubernur, kami pengusaha yang bergerak dibidang seni patung di Mungkid, Magelang dengan nama Sanggar Nakula Sadewa yang sudah sering menggarap proyek di luar negeri antara lain Austria, Belanda, Belgia, Afrika Selatan( Johanesburg), Jepang, Australia bahkan kemarin tahun 2015 selama 1 tahun kami mengerjakan proyek di Belgia bersama 65 orang di Pairi Daiza. Saat ini kami punya ide ingin membuat taman tematik yang sifatnya educational dengan tema Seven Wonders yang dulu pernah disampaikan pada waktu Gubernur Mardiyanto. Tapi sampai sekarang tidak pernah terlaksana. Sekarang kami akan membuat sendiri di tempat kami dengan luas sementara 4000 m2 di pinggir jalan raya magelang-jogja dan akan dikembangkan. Adapun edukasi yang akan kami berikan: 1. Bagaimana anak-anak mengenal para pahlawannya dari dekat karena kami sudah punya 15 patung pahlawan dengan ketinggian 4,5,7 meter. 2. Akan ada peragaan cara-cara membuat artwork dari tanah liat, kayu, fiberglass, perunggu, batu, marmer, GRC dan lain-lain mereka bisa langsung action di lokasi taman.3. Kami juga sudah punya seperangkat wayang kulit yang terdiri dari 35 wayang dengan tinggi masing-masing 3 meter. 4. mereka bisa melihat dunia di taman dengan 7 keajaiban bangunan-bangunan arsitekturnya. Saat ini kami sudah mengajukan ijin ke Bupati Magelang dan masih dalam proses. Mohon petunjuknya pantas tidaknya ide yang kami gagas . Atas perhatiannya kami haturkan terimakasih. Hormat kami Nyoman
Disposisi
Senin, 07 Maret 2016 - 06:10 WIB
Admin Gubernuran
Verifikasi
Selasa, 08 Maret 2016 - 08:34 WIB
DINAS KEPEMUDAAN, OLAHRAGA DAN PARIWISATA
Selesai
Selasa, 08 Maret 2016 - 14:44 WIB
DINAS KEPEMUDAAN, OLAHRAGA DAN PARIWISATA