Rincian Aduan : LGWP57451793

Selesai Public

KABUPATEN CILACAP, 02 Mar 2023

assalamu'alaikum pak ganjar saya muis dari desa widarapayung wetan ijin melaporkan atau mungkin lebih tepatnya minta bantuan, untuk pengambil alih tempat wisata pantai indah widarapayung. karena hasil dari loket wisata saat ini semua (100%) cuma di pengelola, jadi gk ada sepeserpun untuk kepentingan desa atau kesejahteraan masyarakat sekitar, itu tanah (katanya) milik negara (TNI AD) , pengelola katanya sudah ijin(sewa), tp tentara juga ikut berjaga di loket setiap minggu, dulu waktu dikelola sama pemerintah kab. cilacap saja ada sekitar 200jt untuk pemasukan desa/tahun, lah saat ini tidak ada sama sekali, kalaupun ada itu jadi pengelola menaikkan tarikan bulanan pedagan, bukan hasil loketnya. terlebih lagi parkir pun sudah ditarik sekaligus di loket. untuk dulu tarikan pedagang itu cuma 5rb/minggu, saat ini antara 75-300rb/bulan tergantung usahanya, misal klo usahanya kolam sekaligus warung = 300rb+150rb =450rb/bulan intinya untuk pengelolaan wisata bisa diserahkan ke desa lagi atau saya juga siap jadi pengelola.

0 Orang Menandai Aduan Ini