Detail Aduan
Rincian Aduan : LGWP54141131
KABUPATEN MAGELANG, 28 Aug 2023
Pak tolong saya punya adik sekolah di SMP 1 Negri candimulyo ,Magelang kok selalu ada pembayaran uang gedung sekarang udah kelas 3 tiap kenaikan bayar uang gedung atau daftar ulang dan buku2 LKS kasian bapak saya cuma pencari rongsok dan ibu saya art di JKT ,tolong bantuannya pak ganjar di Magelang masih banyak sekolah negri yang meminta uang gedung,mohon bantuanya untuk di cek oak
1 Orang Menandai Aduan Ini
Disposisi
Selasa, 29 Agustus 2023 - 07:20 WIB
Admin Gubernuran
Verifikasi
Senin, 11 September 2023 - 09:36 WIB
Kabupaten Magelang
Terima kasih untuk aduannya, akan kami sampaikan pada pihak teknis kami
Progress
Senin, 11 September 2023 - 09:36 WIB
Kabupaten Magelang
Aduan anda telah kami lanjutkan ke pihak teknis kami untuk mendapatkan jawaban
Selesai
Senin, 11 September 2023 - 09:37 WIB
Kabupaten Magelang
Berikut kami sampaikan tanggapan atas aduan Saudara bahwa : Sekolah telah membentuk TIM Pengembang dan TIM penyusun RAB, dilanjutkan RAB di rapatkan bersama Komite. Komite menyampaikan dalam rapat pleno orang tua dan Tidak ada penetapan jumlah iuran, Tidak ada pemaksaan untuk menyumbang, Dibentuk paguyuban orang tua di kelas kelas. Orang tua membantu sekolah secara suka rela dimana Iuran belum terkumpul dan Belum ada penggunaan. Demikian untuk menjadikan periksa terimakasih.