Detail Aduan
Rincian Aduan : LGWP50573695
KABUPATEN KENDAL, 23 Mar 2023
Selamat pagi Pak Ganjar, Pak Ganjar minta bantuannya untuk mentertibkan warga-warga yang membangunkan sahur berkeliling desa dengan memainkan musik yang keras di kabupaten Kendal, ini hari pertama puasa dan banyak warga yang berkeliling menggunakan speaker besar, baru saja kejadian di desa saya Wonosari, Patebon dan desa tetangga. Mohon bantuannya pak untuk dikoordinasikan kepada pihak kepolisian dan seluruh kepala desa di Kendal untuk mentertibkan warganya yang membangunkan sahur dengan menyetel musik dengan keras. Untuk membangunkan sahur cukup menggunakan mic dari Masjid atau Musholla saja pak, supaya tidak terlalu mengganggu warga. Sekian laporan dari saya, mohon sangat bantuannya pak, terima kasih.
0 Orang Menandai Aduan Ini
Disposisi
Kamis, 23 Maret 2023 - 10:44 WIB
Admin Gubernuran
Verifikasi
Jumat, 24 Maret 2023 - 07:27 WIB
Kabupaten Kendal
terimakasih laporannya,coba kami komunikasikan degnan dinas terkait,mohon bersabar
Progress
Kamis, 30 Maret 2023 - 09:31 WIB
Kabupaten Kendal
Kecamatan Patebon Kabupaten Kendal
Menindaklanjuti laporan berkaitan dengan penertiban angklang.. Pihak Kecamatan dalam hal ini diwakili oleh Kasi Trantib Kecamatan Patebon, telah melakukan koordinasi dengan Kepala Desa Wonosari beserta perangkatnya untuk melakukan himbauan kepada masyaakat berkaitan dengan aduan tersebut. Dalam hal ini pihak Kecamatan juga sudah membuat Surat Edaran untuk Desa-desa di Kecamatan Patebon berkaitan dengan kegiatan selama bulan Ramadhan. Berikut kami lampirkan dokumentasi koordinasi Kasi Trantib dengan Pemerintah Desa Wonosari pagi ini dan juga surat edaran berkaitan dengan Kegiatan bulan Ramadhan.
Selesai
Kamis, 30 Maret 2023 - 09:32 WIB
Kabupaten Kendal
Kecamatan Patebon Kabupaten Kendal
Menindaklanjuti laporan berkaitan dengan penertiban angklang.. Pihak Kecamatan dalam hal ini diwakili oleh Kasi Trantib Kecamatan Patebon, telah melakukan koordinasi dengan Kepala Desa Wonosari beserta perangkatnya untuk melakukan himbauan kepada masyaakat berkaitan dengan aduan tersebut. Dalam hal ini pihak Kecamatan juga sudah membuat Surat Edaran untuk Desa-desa di Kecamatan Patebon berkaitan dengan kegiatan selama bulan Ramadhan. Berikut kami lampirkan dokumentasi koordinasi Kasi Trantib dengan Pemerintah Desa Wonosari pagi ini dan juga surat edaran berkaitan dengan Kegiatan bulan Ramadhan.