Detail Aduan
Rincian Aduan : LGWP48171625
KABUPATEN KENDAL, 14 Dec 2021
Amet nyuwun Sewu BPK mbok kalau bisa tolong desa ini turunkan time audit soale bukan dusun kami aja hampir satu desa jln2 nya rusak semua tidak diperbaiki tapi balai desa yg mereka sebut balai rakyat ukiran jati semua dalamnya dari dulu kok tidak tersentuh pengawasan mohon maaf kalau saya tidak sopan buat aduan ini tapi kami sungguh tidak tau harus mengadu kemana lagi, Desa Tejorejo ada 6 dusun dan hampir semua parah jln2 dan gang2nya dusun nglumbu Terparah????????????????
Disposisi
Rabu, 15 Desember 2021 - 09:21 WIB
Admin Gubernuran
Verifikasi
Rabu, 15 Desember 2021 - 09:32 WIB
Kabupaten Kendal
Selesai
Kamis, 16 Desember 2021 - 09:22 WIB
Kabupaten Kendal
Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Kendal
Terkait kantor balai desa Tejorejo Ringinarum memang saat ini kondisinya bagus dan perlu kami sampaikan bahwa pembangunan Balai Desa dilaksanakan pada tahun 2019, sedangkan Dana Desa tahun 2020 dan 2021 difokuskan pada BLT-DD sehingga untuk infrastruktur belum dapat dicukupi. Semoga dengan adanya Dana Dusun 100-300 sebagai program unggulan Bupati-Wakil Bupati Kendal terpilih program infrastruktur khususnya di Dusun Nglumbu Desa Tejorejo mendapatkan perhatian dari Pemerintah Desa setempat sehingga dapat diusulkan dalam kegiatan perbaikan Infrastruktur dengan menggunakan Dana Dusun.
Terimakasih