Rincian Aduan : LGWP32093137

Selesai Public

KOTA MAGELANG, 27 Oct 2020

Assalamualaikum Team Prov Jateng, perkenalkan saya adalah petani baru yang baru belajar untuk maju lewat sektor pertanian. Saya mendengar bahwa di Indonesia petani mendapatkan bantuan dalam pembelian pupuk dari pemerintah lewat kartu tani. Saya sudah mendaftar sekitar 1,5bulan yang lalu, 2minggu yang lalu saya tanyakan ke dinas pertanian kota Magelang dan jawaban dari mereka kurang bisa saya fahami. Mereka menjawab " sabar mas, sudah kami kirim ke pusat, dan bilang ini ada lho yang satu tahun belum jadi juga". Saya mencoba tanya ke ketua team kartu tani di tempat saya, malah ada yang di suruh nanya ke bank BRI setempat. Hello, excuse me..... Kita tau semua para petani yang notabene orang desa dan tidak tau systematika disuruh ke bank untuk nanya kartu tani mereka. Ini adalah jawaban yang konyol sekali. Lewat rubrik ini saya memohon bantuan dari bapak gubernur Jateng yang saya banggakan untuk sedikit meluangkan waktunya untuk pengurusan kartu tani tersebut. Kalau harus nunggu selama 1thn padi kita, tanaman di kebun kita keburu di makan hama bapak. Padahal kami harus menghidupi anak anak kami dengan hasil bertani tersebut. Saya mewakili beberapa teman teman tani lainnya. Salam Tani di Indonesia yang subur ini. Wassalamu'alaikum wr wb

0 Orang Menandai Aduan Ini