Detail Aduan
Rincian Aduan : LGWP19917895
KABUPATEN CILACAP, 10 Dec 2022
Assalamualaikum pak ganjar , saya mau usul ingin di adakan fogging di daerah saya .. karena nyamuk semakin hari semakin banyak walaupun sudan dikasih anti nyamuk .. krn ini sudah memasuki musim hujan , banyak genangan di daerah saya masih banyak pekarangan kosong jadi banyak buat sarang nyamuk .. makasih pak ganjar ditunggu tindaklanjutnya Lokasi jl belimbing desa karangkemiri kecamatan maos kabupaten cilacap
0 Orang Menandai Aduan Ini
Disposisi
Minggu, 11 Desember 2022 - 06:22 WIB
Admin Gubernuran
Verifikasi
Senin, 12 Desember 2022 - 08:15 WIB
Kabupaten Cilacap
Terimakasih laporannya segera kami koordinasikan dan tindaklanjuti
Progress
Senin, 12 Desember 2022 - 08:15 WIB
Kabupaten Cilacap
Terimakasih laporannya sudah kami teruskan ke dinas terkait
Selesai
Senin, 12 Desember 2022 - 09:41 WIB
Kabupaten Cilacap
Wa'alaikum salam wr wb
Untuk pelaksanaan fogging memang ada prosedur yang harus dipenuhi karena insektisida yang digunakan tidak hanya berpengaruh terhadap nyamuk tetapi juga terhadap lingkungan sekitarnya termasuk orang dan hewan piaraan.
Tidak semua kasus DBD terus dilakukan fogging karena pertimbangan dampak negatif dari insektisida tadi. Kasus DBD yg bisa difogging harus memenuhi kriteria sbb.:
- ada kasus DBD positif (dinyatakan dg hasil laboratorium)
- ditemukan nyamuk Aedes (jentik/nyamuk dewasa)
- ada indikasi penularan.
Demikian, terimakasih.