Detail Aduan
Rincian Aduan : LGWP10966206
KABUPATEN PURWOREJO, 13 Mar 2023
Bismillah. Pak gubernur, saya kecewa dengan pelayanan RSUD tjitrowardoyo kab Purworejo. Bapak saya memiliki riwayat penyakit jantung. Masuk ke RS siang, malamnya (Jum'at malam) kami pindah ke ruang isolasi karena dicurigai covid. Petugasnya bilang kalau ayah saya dan penunggu harus menunggu di ruang isolasi sampai hasil keluar hari senin, (karena Ahad bukan hari kerja) dan tidak boleh keluar. Tapi sampai saat saya menulis aduan ini, hasilnya belum jg keluar dan bapak saya malah di swab lagi. Maslahnya, kami tidak mendapat informasi yang jelas kapan hasil tesnya keluar, dan bagaimana status bapak saya. Satu lagi, kami yang menunggu tidak mendapat jatah makan. Kan jadi bagaimana gitu ya pak, kami tidak boleh keluar tp kami gak dapat makan. Iya si ada grab, tp kan perlu biaya. Demikian laporan ini, semoga bisa ditanggapi untuk kebaikan RS kami ini juga. Jangan sampai citranya jd buruk. Terima kasih pak Ganjar.
1 Orang Menandai Aduan Ini
Disposisi
Senin, 13 Maret 2023 - 13:58 WIB
Admin Gubernuran
Verifikasi
Selasa, 14 Maret 2023 - 09:13 WIB
Kabupaten Purworejo
Selamat Pagi. Laporan anda kami teruskan ke RSUD Tjitrowardojo Kab. Purworejo untuk mendapat keterangan lebih lanjut. Terima kasih.
Progress
Kamis, 16 Maret 2023 - 15:36 WIB
Kabupaten Purworejo
Selamat siang Bapak/Ibu
Terima kasih atas masukannya.
Dapat kami jelaskan bahwa terjadi miskomunikasi pada permasalahan yang diadukan.
Dari awal pasien masuk, keluarga sudah diedukasi, apabila pasien dicurigai covid maka penunggu ikut diisolasi & tidak boleh berganti penunggu sampai ada hasil PCR dan makan minum penunggu pasien jadi tanggungan keluarga pasien (tidak dijamin RS).
Kami sudah melaksanakan pemeriksaan PCR sesuai SPO, dimana pada hari minggu tidak dilakukan pemeriksaan PCR.
Hasil PCR akan dikeluarkan dalam waktu 1x24 jam setelah swab ke 2 diperiksa. Untuk penegakan diagnosa, maka swab harus dilakukan 2 kali.
Pada saat pengaduan masuk hari Selasa 14 Maret 2023 pukul 09.11.50 WIB hasil PCR sudah keluar dan sudah dirilis pada pukul 06.49 WIB.
Permasalahan ini sudah ditangani dengan baik, dengan demikian permasalahan sudah selesai.
Progress
Kamis, 16 Maret 2023 - 15:36 WIB
Kabupaten Purworejo
Dan pasien sudah pulang pada hari Selasa 14 Maret 2023 pada pukul 14.30 WIB.
Selesai
Selasa, 21 Maret 2023 - 10:22 WIB
Kabupaten Purworejo
Selamat siang Bapak/Ibu
Terima kasih atas masukannya.
Dapat kami jelaskan bahwa terjadi miskomunikasi pada permasalahan yang diadukan.
Dari awal pasien masuk, keluarga sudah diedukasi, apabila pasien dicurigai covid maka penunggu ikut diisolasi & tidak boleh berganti penunggu sampai ada hasil PCR dan makan minum penunggu pasien jadi tanggungan keluarga pasien (tidak dijamin RS).
Kami sudah melaksanakan pemeriksaan PCR sesuai SPO, dimana pada hari minggu tidak dilakukan pemeriksaan PCR.
Hasil PCR akan dikeluarkan dalam waktu 1x24 jam setelah swab ke 2 diperiksa. Untuk penegakan diagnosa, maka swab harus dilakukan 2 kali.
Pada saat pengaduan masuk hari Selasa 14 Maret 2023 pukul 09.11.50 WIB hasil PCR sudah keluar dan sudah dirilis pada pukul 06.49 WIB.
Permasalahan ini sudah ditangani dengan baik, dengan demikian permasalahan sudah selesai.
Dan pasien sudah pulang pada hari Selasa 14 Maret 2023 pada pukul 14.30 WIB.