Detail Aduan
Rincian Aduan : LGWP05782354
KABUPATEN BANYUMAS, 26 Jun 2023
Selamat malam Pak Gubernur..Hari ini saya ingin menyampaikan pesan terkait kendala PPDB jalur afirmasi.Pada dasarnya adik saya belum bisa masuk SMK lewat jalur afirmasi,padahal keluarga saya menerima PKH,KIS dan KIP.Saya sudah mengurus ke Dinas Sosial Kabupaten Banyumas untuk menerima surat DTKS.Namun respon dari pihak kantor menjawab tidak memahami bahwa surat tersebut merupakan surat perlengkapan pendaftaran sekolah.Kemarin adik saya sudah mendaftarkan lewat jalur prestasi,namun sudah tergeser dikarenakan kuota haya 20% jadi kurang lebih hanya 72 orang saja,dan pendaftaran lewat jalur zonasi,sudah tidak memungkinkan.Pertanyaan saya : 1.) Kenapa adik saya tidak bisa memakai kartu tersebut? 2.) Apakah ada jalan lain yg mempermudah untuk pendaftaran ke SMK negeri lewat jalur afirmasi?Mohon solusinya karena adik saya harus mendaftar lewat jalur tersebut,karena dengan hal ini mampu memudahkan keluarga kami untuk meringankan biaya lain.Mohon pengertian Pak Gubernur untuk tetap memperhatikan kelanjutan sekolah adik kami bersekolah di sekolah negeri dan saya ucapkan terima kasih banyak untuk respon baik ini,Pak
0 Orang Menandai Aduan Ini
Disposisi
Senin, 26 Juni 2023 - 23:03 WIB
Admin Gubernuran
Verifikasi
Selasa, 27 Juni 2023 - 08:42 WIB
DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN
LAPORAN DITERIMA
Progress
Selasa, 27 Juni 2023 - 08:53 WIB
DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN
Dengan segala kerendahan hati kami mohon maaf atas peraturan yang telah berlaku perihal DTKS, kami memahami kekecewaan calon peserta didik yang terdaftar dalam dtks tetapi tidak bisa mendaftar jalur afirmasi, dikarenakan proses PPDB afirmasi bagi ekonomi tidak mampu mengutamakan calon peserta didik yang berdasarkan pendataan dan pengecekan lapangan oleh dinsos benar2 tergolong dalam ekonomi tidak mampu atas kategori ekstrem yang telah ditetapkan oleh dinsos, jadi silahkan daftar melalui jalur zonasi atau prestasi.
terimakasih semoga dapat dipahami
Selesai
Selasa, 19 September 2023 - 09:58 WIB
DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN
Sudah terselesaikan.