Rincian Aduan : LGWP05026050

Progress Public

KABUPATEN PEMALANG, 07 May 2023

Assalamualaikum Bapak/Ibu. Saya merupakan warga sekitar obyek wisata pantai Widuri, Pemalang, Jawa Tengah. Sejak pandemi, sektor pariwisata yang tadinya merujuk ke Widuri water park kini menjadi lebih ramai di makam wali yang berada di pantai utara. Bersamaan dengan itu jadi makin banyak bis bis pariwisata dengan ukuran besar yang datang membawa penumpang. Namun seringkali sangat mengganggu, bis bis tersebut seringkali membunyikan klaksonnya yang keras dan bernada dan tidak kenal waktu. Sering sekali tengah malam, bis tersebut lewat dan membunyikan klakson dengan lagu ala tiktok dengan suara sangat keras. Sangat tidak etis dan tidak menghormati warga sekitar, tidak memperhatikan waktu yang saat itu seharusnya adalah waktu istirahat. Suara klakson tersebut terkadang sangat mengagetkan, dan bisa berpotensi mengganggu bayi atau lansia yang sensitif dengan pendengaran. Klakson yang harusnya berfungsi sebagaimana mestinya, namun malah berubah dan justru sangat mengganggu. Apakah ini ada kaitannya dengan sektor dinas pariwisata yang bisa memberikan regulasi tentang ini? Jika ada kaitannya maka, dengan sangat memohon Bapak/ Ibu untuk menindaklanjuti laporan ini. Terimakasih Pak/Bu

0 Orang Menandai Aduan Ini