Rincian Aduan : LGWA87829530

Selesai Public

KABUPATEN PATI, 20 Jun 2023

Alamat: Kabupaten/Kota Pati, Kecamatan Trangkil, Kelurahan Trangkil. Laporan : Mohon ijin Bapak Gubernur Ganjar Pranowo, yang saya Hormati Kami warga masyarakat Desa Trangkil, Pati, Jawa Tengah.. khususnya yang berada di area sekitar *radius ±5km dari PG Trangkil - Pati* Sangat merasakan dampak negatif dari Musim giling Tebu/Produksi gula yang dilaksanakan oleh PG Trangkil Yaitu proses pelepasan polusi udara hasil pembakaran waktu memasak gula yg menghasilkan *Langes/Jelaga* yg di lepaskan ke udara lewat cerobong-cerobong asap PG Trangkil yg tidak di saring dahulu. Sehingga langes/jelaga berjatuhan di rumah warga atau jalan di sekitar area PG Trangkil. _Yang membuat kami masyarakat Trangkil harus hidup berdampingan dengan langes/jelaga setiap harinya selama masa giling tebu atau ± 5-6 bulan beroperasi_ Setiap hari kami harus menyapu rumah 4--5 x langes/jelaga, dan banyak warga yang mengalami gatal-gatal akibat langes/jelaga & debu" polusi udara yang dihasilkan dr proses pemasakan Gula oleh PG Trangkil. Bahkan tiap pagi kami sehabis mencuci pakaian terutama pakaian putih harus mengulang mencuci kembali karena langes/jelaga tersebut menempel dipakaian kami. Bukan itu saja, kadang ada armada Truck pengangkut tebu yg ugal"an di jalan dari emplasemen (tempat parkir truck bermuatan tebu sebelum dikirim ke Pabrik) menuju PG Trangkil sehingga membahayakan warga sekitar terutama anak-anak kecil Beberapa warga sudah pernah melapor kepada pejabat pemerintahan Desa bahkan Kabupaten. Tapi sepertinya tidak ada penangan serius oleh pihak-pihak terkait Polusi udara langes/jelaga ini. Walaupun kami di beri kompensasi Gula pasir Putih beberapa kilogram setiap awal musim Giling, tapi bagi kami tidak sebanding dengan dampak negatif yang dirasakan warga sekitar termasuk saya karena polusi langes/jelaga ini. Apabila perlu bukti akan saya foto & videokan langes/jelaga yang setiap hari saya sapu di dalam maupun luar rumah saya. Sudilah kiranya *Bapak Gubernur yg kami Hormati, H. Ganjar Pranowo, S.H, M.IP* meninjau keluhan kami masalah polusi udara langes/jelaga yang di hasilkan oleh PG Trangkil. _Salam hormat kami semua, Warga masyarakat Desa Trangkil, Kecamatan Trangkil, Kabupaten Pati, Provinsi Jawa Tengah - Indonesia._ Terima Kasih.

0 Orang Menandai Aduan Ini