Detail Aduan
Rincian Aduan : LGWA83603262
KABUPATEN TEMANGGUNG, 28 Dec 2023
Alamat: kabupaten Temanggung, Kecamatan kecamatan Pringsurat, Kelurahan desa gowak. Laporan : keluhan proyek betonisasi jalan lingkungan dusun durensawit rt 05 rw 06 desa gowak kecamatan Pringsurat kabupaten Temanggung diduga dikerjakan asal jadi taksesui spesifikasi standar maupun kwalitas, yang baru dikerjakan pada bulan Agustus tahun 2023 sedangkan angaran sudah ada sekitar bulan Juni 2023 angaran tersebut bersumber dari dana aspirasi provinsi Jawa tengah senilai 200 juta rupiah, berdasarkan informasi proyek tersebut dilaksanakan oleh pihak ke tiga dengan sistem borong oleh bapak agus yang dimulai sejak bulan Agustus tahun 2023 kemudian jeda satu bulan dan dimulai lagi pada Oktober 2023 dengan panjang jalan sekitar 320 meter lebar 2,5 meter.. Maka dari itu banyak kejangalan dari tidak adanya papan nama proyek, tidak ada pengawas keselamatan kerja(K3) kemudian dalam pengerjaannya fisik di subal dengan batu kali belah, yang diduga melanggar rencana anggaran biaya ( RAB ) maupun surat perintah kerja dan pelaksana proyek tidak mempunyai sertifikat kompentensi bahkan pelaksana, pengadaan barang dan jasa serta pengawas dilaksanakan oleh orang yang sama. Harapan masyarakat kabupaten Temanggung agar proyek tersebut segera dilakukan audit karena banyak proyek yang dimanipulasi data laporan pertanggungjawaban.. Atas perhatian dan atensinya kami haturkan terimakasih..
Disposisi
Jumat, 29 Desember 2023 - 10:04 WIB
Admin Gubernuran
Verifikasi
Jumat, 29 Desember 2023 - 13:00 WIB
Kabupaten Temanggung
Terima kasih akan Kami sampaikan Instansi Terkiat
Progress
Kamis, 04 Januari 2024 - 14:04 WIB
Kabupaten Temanggung
Yth. Sedulur Temanggung
Berdasarkan hasil monitoring tim Dinpermades Kab. Temanggung dan Kecamatan Pringsurat ke Desa Gowak, kegiatan Bankeu Provinsi Jateng untuk Pembangunan/Rehabilitasi Jalan Beton TA. 2023 senilai 200 juta lokasi dusun Duren Sawit, dapat disampaikan: 1. Kegiatan dilaksanakan secara swakelola; 2. Telah terpasang prasasti dan papan nama proyek; 3. Pengerjaan telah selesai dikerjakan pada lokasi sesuai dalam perencanaan.
Demikian terima kasih atas perhatiannya.
Selesai
Rabu, 10 Januari 2024 - 08:17 WIB
Kabupaten Temanggung
Terima kasih telah menghubungi kami, Aduan, Informasi, Saran kritik silahkan WA ke 085878600900, caranya: kirim tulisan WAGE kirim ke 085878600900, tunggu perintah selanjutnya.