Rincian Aduan : LGWA83326637

Selesai Public

KABUPATEN BLORA, 16 Sep 2023

Alamat: Kabupaten/Kota Blora, Kecamatan Randublatung, Kelurahan Sumberejo. Laporan : Mohon bantuannya pak Bupati Blora untuk melakukan pengawasan kepada Kepala Dinas DPUPR Blora untuk bekerja sungguh-sungguh dalam mengatasi permasalahan infrastruktur yang sudah puluhan tahun belum ada perbaikan khususnya di Desa Sumberejo Randublatung. Kronologi: Sebelumnya saya tahun 2022 sudah melaporkan ada kerusakan jalan dan jembatan kabupaten Blora khususnya di Desa Sumberejo di web laporgub, dan Kepala DPUPR menjawab akan dianggarkan tahun 2023. Link: https://laporgub.jatengprov.go.id/detail/LGWA72493756.html Setelah itu bulan Februari 2023 saya lapor lagi tentang progres perbaikan kerusakan jalan tsb di laporgub tahun 2023 dan dijawab kepala DPUPR Blora akan dibangun tahun ini 2023. Link: https://laporgub.jatengprov.go.id/detail/LGWA95650088.html Kemudian saya lapor lagi karena tidak ada progess, di bulan Maret 2023, dijawab kepala DPUPR akan dibangun tahun ini setelah lebaran. Link: https://laporgub.jatengprov.go.id/detail/LGWA31983887.html Terakhir saya melakukan pelaporan lagi karena masih blm ada progress pembagunan jalan dan jembatan pada bulan agustus 2023, malah dijawab akan dianggarkan tahun depan 2024. Link: https://laporgub.jatengprov.go.id/detail/LGWA54988243.html Melihat histori laporan saya tersebut kami merasa kecewa atas ketidakseriusan Pemkab Kabupaten Blora khususnya DPUPR Blora dalam mengatasi kerusakan jalan dan putusnya akses jembatan kabupaten. Tolong untuk Bupati mengawasi anggota di bawahnya untuk bekerja serius menangani permasalahan rakyat dan tidak plin plan dalam memberikan jawaban sesuai histori yang saya sampaikan link di atas. Terima kasih

0 Orang Menandai Aduan Ini