Detail Aduan
Rincian Aduan : LGWA72946597
KABUPATEN MAGELANG, 08 Nov 2022
Alamat: Kabupaten/Kota Magelang, Kecamatan Tempuran, Kelurahan Ringinanom Laporan: Kartu KIS (BPJS yg gratis) punya ibu saya ke blokir pak, dikarenakan saya tidak tahu kalo ada masa berlakunya,. biasanya kalo ibu saya masuk angin cukup dikerok dan minum tolak angin,. sekarang ibu saya sedang sakit komplikasi pak (diabetes, jantung, syaraf, mata) dan sekarang harus berobat rutin dalam waktu dekat ini seminggu sekali harus kontrol rutin,. terus terang saya tidak mampu untuk biaya berobat,. mohon kalo bisa bapak aktivkan kembali kartu KIS (BPJS yg gratis) punya ibu saya pak,saya sudah ngurus ke DinSos Kabupaten,.sudah ke kantor BPJS Magelang tpi tetap tidak bisa,. saya mohon bantuannya Pak Gubernur
Disposisi
Selasa, 08 November 2022 - 14:38 WIB
Admin Gubernuran
Verifikasi
Jumat, 11 November 2022 - 09:13 WIB
Kabupaten Magelang
Progress
Jumat, 11 November 2022 - 15:06 WIB
Kabupaten Magelang
Selesai
Selasa, 14 Mei 2024 - 16:26 WIB
Kabupaten Magelang
Menanggapi laporan saudara kami sampaikan bawah untuk pengajuan KIS bagi pelapor atau anggota keluarga yang sedang sakit parah bisa datang langsung ke Dinas Sosial PPKB PPPA dengan membawa Surat diagnosa penyakit, surat keterangan tidak mampu dari desa, fotokopi kk, dan fotokopi ktp. Sedangkan bagi warga yang sehat (tidak menderita sakit parah) bisa melakukan pengusulan ke Pemerintah Desa masing-masing dengan cukup membawa fotokopi KK dan KTP. Untuk pengurusan KIS baik di Dinsos PPKKB PPPA maupun di pemdes dilakukan di hari dan jam kerja pelayanan. terima kasih