Detail Aduan
Rincian Aduan : LGWA67480915
KOTA PEKALONGAN, 17 Aug 2021
Alamat: Kabupaten/Kota Kota Pekalongan, Kecamatan Pekalongan Barat, Kelurahan Medono Laporan: Saya Pernah mengajukan Bantuan Rehab Atap Rumah tgl 26 Juni 2021 , sudah dipantau oleh pihak Dinperkim Kota Pekalongan pada tgl 29 juni 2021 Akan tetapi pada hasil dari skoring database kurang memuaskan..Usulan untuk Rehab Atap Rumah orang tua saya dimasukan ke database RLTH Kelurahan Medono & tdk bisa langsung ditindaklanjuti padahal saya mengajukan bantuan rehab ke Gubernur langsung tujuannya agar atap rumah orang tua saya bisa direhab secepatnya karena kondisinya yg mau roboh.Apakah Harus menunggu roboh dahulu baru minta bantuan rehab tersebut??mohon untuk Pak Gubernur untuk ditindaklanjuti ulang laporan saya.Saya hanya mengajukan bantuan rehab atap saja,agar rumah orang tua saya yg ditempati aman dan tidak membahayakan bagi yg menempatinya.Mohon ditindaklanjuti kembali laporan saya.
Disposisi
Rabu, 18 Agustus 2021 - 09:02 WIB
Admin Gubernuran
Verifikasi
Rabu, 18 Agustus 2021 - 16:34 WIB
Selesai
Senin, 23 Agustus 2021 - 08:10 WIB
Kondisi:
1. Lantai keramik motif hijau
2. Dinding tembok acian
3. Atap genteng pres & usuk reng bambu.
Titik kerusakan:
1. Genteng & usuk reng di tritisan belakang kiri sekira 1 m2
2. Genteng, usuk reng dan plafon di dapur sekira 1 m2
Dari hasil tsb secara prioritas masih banyak yg lebih perlu utk diusulkan bantuan pugar RTLH, yg disesuaikan juga dengan ketersediaan anggaran yg ada.