Detail Aduan
Rincian Aduan : LGWA64748003
KOTA SURAKARTA, 05 Jul 2022
Alamat: Kabupaten/Kota Surakarta, Kecamatan Jebres, Kelurahan Pucangsawit Laporan: Yang Terhormat Gubernur Jawa Tengah, Bapak *Ganjar Pranowo* , saya adalah orang tua dari CPDB yg mengikuti PPDB online 2022 dengan tujuan SMK N 9 Surakarta jalur prestasi dengan pilihan jurusan TKJ untuk pilihan 1, dan Animasi untuk pilihan ke 2 sesuai dengan minat dan bakat anak saya. Semua prosedur sudah kami ikuti & laksanakan secara runut sampai pada menunggu hasil seleksi. Tetapi di akhir penutupan PPDB online data anak kami *Hilang* Kronologi : pada jumat 1 juli nama CPDB masih terdapat pada jurnal seleksi PPDB dan diposisi aman, tetapi kemudian pada hari Sabtu nama anak saya sudah tidak ada dlm jurnal. Padahal tidak tergeser karena nilai, sebab masih ada nilai dibawah nilai anak saya yg masih ada di jurnal seleksi. Ketika saya lacak sampai mencari sebab yg pasti, terang jawaban dari CS PPDB online Jawa Tengah bahwa ada jejak digital "pembatalan pendaftaran" pada tgl 1 juli jam 15.11 atau akhir waktu PPDB close oleh pihak yg tidak dikenal dan tentunya bukan anak saya yg melakukan. Mohon *solusi* Bapak, karena pihak sekolah dan dinas juga tidak bisa memberikan solusi untuk hal tsb, tambahan sebagai catatan bahwa ada *49* kasus serupa pada saat saya melapor ke SMK N 9, mungkin bisa lebih.. apakah akan ada PPDB tahap ke 2? Atau haruskah anak anak kami tidak bisa sekolah di sekolah Negri? Karena kesempatan yg masih membuka pendaftaran hanya sekolah swasta, dan kami belum tentu mampu untuk mensekolahkan anak anak kami ke sekolah swasta. Terimakasih dan besar harapan kami untuk mendapatkan jawaban
Disposisi
Rabu, 06 Juli 2022 - 08:31 WIB
Admin Gubernuran
Verifikasi
Rabu, 06 Juli 2022 - 12:13 WIB
DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN
Progress
Rabu, 06 Juli 2022 - 13:45 WIB
DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN