Detail Aduan
Rincian Aduan : LGWA62817742
KABUPATEN PURWOREJO, 20 Dec 2023
Alamat: Kabupaten/Kota Purworejo, Kecamatan purwodadi, Kelurahan purwodadi. Laporan : tolong kami para petani kecil di daerah purwodadi kabupaten purworejo pak, waktunya tandur tapi sawah ngk ada airnya
Disposisi
Kamis, 21 Desember 2023 - 08:00 WIB
Admin Gubernuran
Verifikasi
Kamis, 21 Desember 2023 - 11:41 WIB
Kabupaten Purworejo
Selamat siang. Laporan anda kami teruskan ke DPUPR Kabupaten Purworejo untuk mendapatkan tindak lanjut. Terima kasih
Progress
Rabu, 27 Desember 2023 - 14:21 WIB
Kabupaten Purworejo
Selamat Siang,
Terima kasih atas informasi, saran dan masukannya. Aspirasi anda sedang kami proses dan akan kami beri tanggapan secepatnya.
Terima kasih
Selesai
Selasa, 02 Januari 2024 - 14:03 WIB
Kabupaten Purworejo
Berdasarkan Buletin Informasi Iklim Tahun XIII No. 95 November 2023 yang didalamnya terdapat Prakiraan Hujan November, Desember 2023 dan Januari 2024, pada Tahun 2023 ini terjadi fenomena El Nino yaitu pemanasan Suhu Muka Laut (SML) diatas kondisi normal yang terjadi di Samudera Pasifik bagian tengah.
Hal ini mengakibatkan kekeringan secara umum di sejumlah wilayah di Indonesia. Adapun sampai dengan Dasarian ke 3 bulan Desember kondisi curah hujan di wilayah Purworejo hanya berkisar 0 - 50 mm, kondisi tersebut adalah kondisi Bawah Normal (BN).
Dengan kondisi tersebut membuat debit air sungai Bogowonto maupun ketersediaan air di Bendung Boro tidak mencukupi untuk memulai masa tanam.
Hasil prakiraan cuaca dalam buletin informasi iklim yang diterbitkan oleh Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika kita bandingkan dengan kondisi cuaca secara nyata saat ini mendekati benar.
Dengan kondisi curah hujan Bawah Normal tentunya tidak memungkinkan untuk mencukupi kebutuhan air, untuk itu diharapkan bagi para petani untuk menunda tanam sampai tercukupinya ketersediaan air di Bendung Boro, apabila sudah tanam agar memanfaatkan ketersediaan air yang ada atau mencari sumber-sumber air lainnya yang dapat dimanfaatkan untuk irigasi.
Demikian yang dapat disampaikan dan atas kerjasamanya diucapkan terima kasih.