Detail Aduan
Rincian Aduan : LGWA53684824
KABUPATEN PATI, 05 Jan 2023
Alamat: Kabupaten/Kota Pati, Kecamatan Pati, Kelurahan Sidoharjo.
Laporan : Selamat malam ,
Saya Rina warga Pati jawa tengah
Saya mau memberikan info mengenai pohon besar di skitar jalan roro mendut kab Pati
Bahwa pohon tersebut berada di tepi sungai dan jalan ,bahkan akar sudah merusak tebing sungai ,di khawatirkan kalau hujan deras di sertai angin dapat tumbang dan menimpa rumah bahkan pengguna jalan
Beberapa kali saya menghubungi pihak pemkab ,PJ bupati bahkan DLH pati belum ada penanganan .
Menurut info dari DLH pati bahwa pohon tsb milik pemprov jateng ,pemkab tidak berani menebang karena takut kena denda lagi .
jika memang tidak boleh di tebang mohon untuk perawatan berkala,
Mohon untuk segera di tindak lanjuti
Terima kasih
0 Orang Menandai Aduan Ini
Disposisi
Jumat, 06 Januari 2023 - 09:13 WIB
Admin Gubernuran
Verifikasi
Jumat, 06 Januari 2023 - 11:29 WIB
DINAS PEKERJAAN UMUM SUMBER DAYA AIR DAN PENATAAN RUANG
Siap cek dan koordinasikan..
Progress
Selasa, 10 Januari 2023 - 08:52 WIB
DINAS PEKERJAAN UMUM SUMBER DAYA AIR DAN PENATAAN RUANG
Hasil Koordinasi dan cek lokasi di ikuti oleh :
a.Balai PSDA Seluna
b.Pokla Juana
c.Pelapor dan orang tua pelapor
Dengan Hasil sbb:
1.Lokasi pohon dimaksud berada di sisi kanan lambiran BSNka (Saluran Pembuang Sani Kanan, DI. Sani) yang terletak di Jalan Roro Mendut di Ds. Sidoharjo Kec. Pati Kab. Pati. Jenis pohon Kudo & Mahoni.
2.Akar pohon besar tersebut sudah mulai mendongkel/merusak pasangan batu saluran
3.Usia pohon besar diperkirakan sudah tua serta kondisinya miring ke utara, dikhawatirkan bila terjadi hujan disertai angin kencang kemungkinan bisa roboh dan menimpa rumah warga yang berada disekitarnya.
4.Balai PSDA Serang Lusi Juana menyarankan pihak pelapor dan Pemdes Sidoharjo membuat surat perihal usulan penebangan/perawatan berkala pohon besar di sepanjang Jalan Roro Mendut kepada Balai PSDA Serang Lusi Juana, tembusan BBWS Pemali Juana dan Instansi terkait Pemkab Pati. Demikian terima kasih.
Selesai
Selasa, 10 Januari 2023 - 08:53 WIB
DINAS PEKERJAAN UMUM SUMBER DAYA AIR DAN PENATAAN RUANG
Hasil Koordinasi dan cek lokasi di ikuti oleh :
a.Balai PSDA Seluna
b.Pokla Juana
c.Pelapor dan orang tua pelapor
Dengan Hasil sbb:
1.Lokasi pohon dimaksud berada di sisi kanan lambiran BSNka (Saluran Pembuang Sani Kanan, DI. Sani) yang terletak di Jalan Roro Mendut di Ds. Sidoharjo Kec. Pati Kab. Pati. Jenis pohon Kudo & Mahoni.
2.Akar pohon besar tersebut sudah mulai mendongkel/merusak pasangan batu saluran
3.Usia pohon besar diperkirakan sudah tua serta kondisinya miring ke utara, dikhawatirkan bila terjadi hujan disertai angin kencang kemungkinan bisa roboh dan menimpa rumah warga yang berada disekitarnya.
4.Balai PSDA Serang Lusi Juana menyarankan pihak pelapor dan Pemdes Sidoharjo membuat surat perihal usulan penebangan/perawatan berkala pohon besar di sepanjang Jalan Roro Mendut kepada Balai PSDA Serang Lusi Juana, tembusan BBWS Pemali Juana dan Instansi terkait Pemkab Pati. Demikian terima kasih.