Detail Aduan
Rincian Aduan : LGTW75031562
KABUPATEN DEMAK, 26 Sep 2024
Lokasi aduan : - kabupaten demak
- kecamatan : - wonosalam
- desa/kelurahan: Jogoloyo
- titik koordinat : (-6.9024868, 110.6358473)
Isi aduan : gaada saluran air min, hujan dikit airnya meluber. Amdalnya gajelas
1 Orang Menandai Aduan Ini
Disposisi
Kamis, 26 September 2024 - 15:48 WIB
Admin Gubernuran
Verifikasi
Kamis, 26 September 2024 - 19:19 WIB
Kabupaten Demak
Progress
Kamis, 26 September 2024 - 19:19 WIB
Kabupaten Demak
Selesai
Jumat, 27 September 2024 - 12:05 WIB
Kabupaten Demak
Yth. Sdr. Pengadu, terima kasih menggunakan kanal aduan ini untuk berbagi. Kami sampaikan bahwa di lokasi tersebut terdapat saluran/drainase namun kondisinya sudah sangat dangkal dan bahkan sebagian sudah tertutup/pulih serta di beberapa titik telah berdiri bangunan di atasnya sehingga menyulitkan dalam rehabilitasi/pembersihan.
Untuk meminimalisir terjadinya genangan yang besar serta memperlancar saluran, saat ini kami melakukan pembersihan pada hulu saluran tersebut, antara lain
rehabilitasi saluran sepanjang depan RS NU hingga traffic light Jogoloyo (termasuk peningkatan saluran depan makam), pembersihan saluran dari traffic light Jogoloyo hingga terminal baru menuju arah Polres Demak.
Ke depan kami sangat berharap kita semua dapat bekerja bersama untuk memulihkan kembali saluran/drainase di sekitar lokasi tersebut. Demikian untuk menjadikan maklum. (DINPUTARU)