Kamis, 12 Agustus 2021 - 16:49 WIB
Kanwil Kemenag Provinsi Jawa Tengah
Assalamu'alaikum wr. wb.
Mohon di informasikan ke FKPP, FKDT, Badko LPQ dan Ustdaz pada umumnya bahwa untuk pencairan hibah insentif pengajaran keagamaan islam sampai saat ini masih dalam proses. Untuk NPHD sudah ditandatangani oleh Pemrov Jateng sekarang masih proses persetujuan register rekening ke DJPB dan pembuatan rekening hibah. proses paling cepat sekitar 20 hari kerja sapai proses pencairan.
Mohon doanya semoga Akhir Agustus ini saget beres sedanten untuk pencairan tahap 1 periode januari-juni 2021, semoga maksimal diawal September sampun beres.
Tetap semangat, sehat waras wiris sedanten.
Matursuwun sanget, ngapuntenipun ingkang katah
Wassalamu'alaikum wr. wb.