Detail Aduan
Rincian Aduan : LGMB73972895
KABUPATEN KUDUS, 15 Oct 2023
Laporgub#Sufaat#Kudus#Gebog#Kedungsari#Assalamualaikum pak Ganjar, perkenalkan nama saya Sufaat alamat dukuh Talun RT 01 RW 08 desa Kedungsari kec Gebog kab Kudus,mau menyampaikan keluhan terkait kondisi jalan penghubung desa kedungsari kecamatan gebog kabupaten Kudus dengan desa bategede kecamatan nalumsari kabupaten jepara Tepatnya jalan dari dukuh Sendang sampai dukuh krandu (kira2 500m),katanya itu termasuk jalan kabupaten tapi dari pemda Kudus tidak ada perhatian,dari pihak desa juga sudah menyampaikan ke pemda tapi sampai sekarang belum ada tindak lanjut,selain itu lebar jalan juga sangat kurang ketika mobil berpapasan sangat sulit apalagi kondisi sperti sekarang ini,bahu jalan banyak yang amblas shingga banyak mobil gk berani turun saat papasan dg mobil lain,terutama saya kasihan kalo truk muat hasil pertanian(terutama singkong)sangat berbahaya ketika berpapasan dengan mobil lain.TOLONG SEGERA DITINDAK LANJUTI DAN DIPERBAIKI 🙏, Atas perhatiannya saya ucapkan banyak terima kasih 👍
0 Orang Menandai Aduan Ini
Disposisi
Senin, 16 Oktober 2023 - 05:30 WIB
Admin Gubernuran
Verifikasi
Senin, 16 Oktober 2023 - 08:32 WIB
Kabupaten Kudus
diverifikasi
Progress
Selasa, 17 Oktober 2023 - 10:19 WIB
Kabupaten Kudus
laporan dikordinasikan dengan pupr dan kantor kecamatan gebog
Selesai
Selasa, 17 Oktober 2023 - 10:20 WIB
Kabupaten Kudus
info dari dinas pupr :
Saat ini jalan tersebut sedang berproses penyerahan kewenangan dari kabupaten ke desa dan sedang menunggu sk ke desa. Untuk sementara Dinas PUPR akan menjadwalkan pemeliharaan rutin sebelum diserahkan ke desa