Detail Aduan
Rincian Aduan : LGMB36283193
KABUPATEN PURBALINGGA, 11 Dec 2023
Mohon ijin pengaduan terkait permohonan pemasangan trafic light atau APILL (lampu merah,kuning,hijau) sebagai pengendali arus lalu lintas di simpang tiga jalan raya karangreja arah wisata GOLAGA serta persimpangan komplek pasar karangreja, kec. Karangreja,kab.purbalingga. Mengingat di persimpangan tersebut sering terjadi kecelakaan lalu lintas dikarenakan kurang tertibnya para pengendara saat melewati persimpangan tersebut,terlebih banyak pejalan kaki terutama siswa sekolah yang setiap pagi dan sore lalu lalang melewati persimpangan tersebut. Jalan ini merupakan jalan provinsi penghubung jalur selatan dan pantura serta jalur wisata yang ramai bagi pengguna jalannya. Mohon untuk segera dipasang trafic light / APILL dan segera di tangani demi kenyamanan dan keamaman pengguna jalan. Terima kasih banyak
0 Orang Menandai Aduan Ini
Disposisi
Senin, 11 Desember 2023 - 08:11 WIB
Admin Gubernuran
Verifikasi
Senin, 11 Desember 2023 - 11:37 WIB
DINAS PERHUBUNGAN
akan segera kami TL
Progress
Senin, 11 Desember 2023 - 11:38 WIB
DINAS PERHUBUNGAN
Terimakasih atas laporannya, utk mengatasi permasalahan tersebut memang diperlukan manajemen dan rekayasa lalu lintas secara menyeluruh jg diperlukan koordinasi, kesepakatan dan komitmen semua stakeholder terkait serta peran aktif masyarakat dalam disiplin berkendara di jalan. Utk usulan pemasangan APILL yg Saudara smpkan akan kami masukkan didlm database dan akan dipenuhi sesuai dg skala prioritas & ketersediaan anggaran. Mohon kerjasama dan partisipasi masyarakat serta pengendara kendaraan dlm berlalu lintas, patuhi aturan lalu lintas dalam berkendara karena keselamatan mrpk tanggung jawab kita bersama, terima kasih.
Selesai
Senin, 11 Desember 2023 - 11:38 WIB
DINAS PERHUBUNGAN
Terimakasih atas laporannya, utk mengatasi permasalahan tersebut memang diperlukan manajemen dan rekayasa lalu lintas secara menyeluruh jg diperlukan koordinasi, kesepakatan dan komitmen semua stakeholder terkait serta peran aktif masyarakat dalam disiplin berkendara di jalan. Utk usulan pemasangan APILL yg Saudara smpkan akan kami masukkan didlm database dan akan dipenuhi sesuai dg skala prioritas & ketersediaan anggaran. Mohon kerjasama dan partisipasi masyarakat serta pengendara kendaraan dlm berlalu lintas, patuhi aturan lalu lintas dalam berkendara karena keselamatan mrpk tanggung jawab kita bersama, terima kasih.