Rincian Aduan : LGIG84200169

Selesai Public

KABUPATEN DEMAK, 19 Aug 2022

Kabupaten Demak Kecamatan Mijen Desa Rejosari Pertama ingin saya ucapkan Dirgahayu ke 77 Indonesia namun berarti selama 77 tahun juga desa kami Rejosari belum pernah merasakan jalan utama desa kami diaspal mulus layaknya desa yang lain. Desa kami perbatasan antara Kabupaten Demak dan Kabupaten Jepara. Tapi sayangnya desa kami tidak pernah dapat perhatian dan fasilitas seperti desa lain. Tolong Pemerintah provinsi desa kami di aspal dan di cor jalannya biar desa kami tidak menakutkan karena jalan utamanya masih bebatuan. Itu tanggung jawab siapa? Itu jalan utama jalan provinsi jalan pembatas Kabupaten. Jalan yang Kabupaten Jepara sering di perbaiki dan di cor, tapi jalan utama desa kami yang Kabupaten Demak belum pernah di aspal ataupun di cor... harus kepada siapa lagi kami mengadu pak.. pemdes tidak bisa membantu karena jalan tersebut jalan PU. Tolong pak biar desa kami merasakan jika indahnya kemerdekaan.

0 Orang Menandai Aduan Ini