Detail Aduan
Rincian Aduan : LGIG60653077
KOTA PEKALONGAN, 10 Jul 2023
assalamualaikum admin tolong perbaiki sungai loji di Pekalongan🙏 sungai nya hitam dan bau menyengat sampai mengganggu aktifitas warga.
Alamat: kota Pekalongan
Itu jalan yg mau ke arah alun2 Mataram ya min
1 Orang Menandai Aduan Ini
Disposisi
Senin, 10 Juli 2023 - 14:45 WIB
Admin Gubernuran
Dikembalikan
Kamis, 13 Juli 2023 - 08:59 WIB
Kota Pekalongan
KEWENANGAN PROVINSI, TERIMAKASIH
Disposisi
Kamis, 13 Juli 2023 - 15:54 WIB
Admin Gubernuran
Verifikasi
Kamis, 13 Juli 2023 - 16:03 WIB
DINAS PEKERJAAN UMUM SUMBER DAYA AIR DAN PENATAAN RUANG
Selesai
Senin, 17 Juli 2023 - 12:23 WIB
DINAS PEKERJAAN UMUM SUMBER DAYA AIR DAN PENATAAN RUANG
Hasil cek lokasi kami sampaikan :
1. Lokasi yang di maksud adalah Saluran Sekunder Asem Binatur yg pengambilannya dari Bendung Kesetu di Sungai Gawe (ordo 2) Loji/Kupang. Asem Binatur merupakan satu sistem dari Daerah Irigasi Asem Siketek karena mendapat suplay air dari saluran sekunder Asem Siketek (B.As.3)
2. DI. Asem Siketek merupakan Daerah Irigasi lintas Kabupaten dan Kota sehingga kewenangan pengelolaan nya ada di Pemerintahan Provinsi Jawa Tengah dengan total luas areal keseluruhan 500Ha, dengan rincian 157Ha areal Asem Siketek dan 343Ha areal Asem Binatur.
3. Karena sudah terjadi banyak alih fungsi lahan dan terjadi banjir rob maka saluran sekunder asem Binatur difungsikan sebagai drainase Perkotaan, tanggal 07 November 2022 Pemerintah Provinsi Jawa Tengah telah menyerahkan aset dan pengelolaan saluran asem Binatur kepada pemerintah Kota Pekalongan.
4. Seiring berkembangnya produksi Batik di Kota Pekalongan dan terbatasnya IPAL maka banyak pengusaha BATIK yang sengaja membuang limbahnya ke sungai maupun saluran Asem Binatur.
5. Hasil koordinasi kam dengan DLH Kota Pekalongan mendapat informasi bahwa tahun 2024 DLHK Provinsi Jawa Tengah mengalokasikan anggaran sebesar 4.2M untuk pembangunan IPAL di Kelurahan Jenggot Kota Pekalongan dengan kapasitas tampungan 500kubik perhari. Estimasinya 90â„… limbah batik yg selama ini masuk ke saluran asem Binatur dapat tertangani.
Demikian terima kasih.