Detail Aduan
Rincian Aduan : LGIG58406025
KABUPATEN BREBES, 04 May 2023
Mohon dengan sangat amat ya kak
Tolong bantuannya
Longsornya semakin parah, sejak lebaran sampai saat ini sudah berapa rumah hampir ambrug dan benteng rumah longsor sampai mengenai rumah warga yg lain
LOKASI : DESA BOJONG SARI
Kecamatan SIRAMPOG
Kabupaten BREBES
Provinsi JAWA TENGAH
0 Orang Menandai Aduan Ini
Disposisi
Kamis, 04 Mei 2023 - 09:09 WIB
Admin Gubernuran
Verifikasi
Senin, 08 Mei 2023 - 09:37 WIB
BADAN PENANGGULANGAN BENCANA DAERAH
Laporan kami verifikasi
Progress
Senin, 08 Mei 2023 - 09:37 WIB
BADAN PENANGGULANGAN BENCANA DAERAH
Kami kordinasikan dengan BPBD Kab. Brebes
Selesai
Senin, 08 Mei 2023 - 09:38 WIB
BADAN PENANGGULANGAN BENCANA DAERAH
Hasil kordinasi dengan BPBD Kab. Brebes terkait Gerakan tanah di Dusun Bojongsari RT 03 dan 04 Desa Sridadi Kec. Sirampog sebagai berikut :
1. Kondisi tanah gerak tersebut bertampah parah dan beberapa rumah sudah tidak layak huni serta membahayakan bagi penghuni maupun warga sekitar,
2. Untuk jenis rumah terdampak merupakan bangunan non permanen
3. Beberapa rumah permanen dengan jumlah 104 bangunan (RT 03 RW 04 sebanyak 47 Unit dan RT 04 RW 03 sebanyak 58 unit) dengan 4 unit rumah sudah relokasi mandiri,
4. Perlu kordinasi untuk penanganan mengingat area terdampak tanah bergerak merupakan hunian relokasi pada tahun 2013 dan sekarang terdampak lagi,
5. Penanganan dan perhatian secepatnya dari dinas terkait karena kondisinya sudah sangat membahayakan untuk mengurangi terjadinya korban luka maupun jiwa.