Kamis, 17 Desember 2020 - 14:00 WIB
Kabupaten Demak
Perbandingan luas tanam bawang merah di kecamatan Dempet dari bulan September sd Desember adalah :
- Tahun 2019 seluas 507 Ha
- Tahun 2020 seluas 623 Ha
Terjadi lonjakan luas tanam bawang merah di Kecamatan Dempet yang berakibat adanya produksi yang melimpah saat panen, karena di samping kecamatan Dempet kecamatan sentra seperti kecamatan Mijen, Wedung, Karanganyar, Gajah dan Demak juga menanam bawang merah. Untuk proses budidaya juga belum banyak menggunakan pupuk organik sehingga mutu bawang merah juga kurang bagus (mudah busuk, umbi tidak seragam).
Seperti diketahui bahwa harga komoditas pertanian termasuk bawang merah mengikuti hukum ekonomi. Pada saat produksi melimpah, sedangkan kebutuhan tetap maka akan terjadi penurunan harga. Kondisi saat ini banyak petani yang beralih menanam bawang merah sehingga hasil panen sebagian tidak terserap oleh konsumen.
Kebutuhan produksi ini mengakibatkan harga bawang merah jatuh. Solusi untuk mengatasi jatuhnya harga bawang merah sebagai berikut:
1. Serap bawang merah oleh BULOG seperti program sergab (serap gabah petani)
2. Pembatasan luasan tanam bawang merah
3. Efisiensi budidaya bawang merah sesuai GAP (Good Agricultural Produce) / Standar Operasional Prosedur (SOP)
4. Pengolahan bawang menjadi bentuk olahan lain seperti bawang goreng, pasta bawang, saus bawang, manisan bawang dan lain-lain yang dapat menaikkan harga produk.