Detail Aduan
Rincian Aduan : LGIG25731831
KABUPATEN SEMARANG, 10 Feb 2025
Assalamualaikum,Salam sejahtera. Bapak/ibu yg terhormat izin bertanya dan melapor. Saya salah satu org tua anak TK di kota Ambarawa. Bapak/ibu yg trhormat sy ingin bertny apakh kegiatan wisata ke luar kota sprti Jogja bagi anak TK adl sebuah kegiatan wajib yg hrs diikuti semua siswa dgn biaya kurleb 600rb & apabila sudah izin menyampaikan tdk bisa mengikuti dgn alasan trtentu tetap hrs dikenakan sanksi hrs mmbayar biaya wisata full? Apakh tdk brlebihan jika setingkat anak TK hrs wisata keluar kota dgn alasan agar anak punya cerita kebersamaan dgn teman2. Mohon maaf sy sangat trust issue dgn kasus2 yg baru2 ini trjadi banyak kegiatan wisata yg mengalami kecelakaan. Salah satu alasan sy u/ tdk ikut selain biaya yg mahal. Krn bebarengan dgn daftar ulang masuk SD yg tdk sedikit biayanya. Krn kebetulan anak akan sekolah disekolah swasta. menurut sy lebih penting u/ keperluan masuk masuk SD. Wisata bisa lain waktu brsama keluarga. Tp pihak sekolah tdk mau tau
Saya belum berani menyebut nama sekolah secara spesifik. Krn pasti berimbas kepada saya dan jg anak saya ke depannya. Krn ini pasti akan menjadi pro dan kontra. Alangkah baiknya apabila dari dinas terkait memberikan himbauan terlebih dahulu untuk semua sekolah atau himbauan melalui surat edaran kepada setiap gugus sekolah. Apabila memang kegiatan wisata akhir tahun ini sebuah kewajiban yg harus di ikuti atau kah hanya opsional. Bagi yg ingin mengikuti, bisa mengikuti kalau yg tidak bisa ikut tidak perlu di beratkan dengan membayarkan biaya full. Terima kasih sebelumnya.
Mohon untuk di tertibkan sekolah2 setingkat TK yg masih mewajibkan kegiatan wisata sampai ke luar kota.
Mungkin bisa diberikan pemahaman bahwa kegiatan seperti itu bisa opsional saja. Yg memang ingin mengikuti monggo.. Yg tidak ya tidak perlu di persulit dgn berbagai macam alasan.. Ikut tidak ikut harus tetap membayar full..Seperti nanti siapa yg menanggung biaya kursi yg kosong lah.. Kegiatan ini untuk kebersamaan.. Sebagai cerita anak2 nanti. Mohon maaf tetapi wisata bersama keluarga lebih efektif dan lebih diingat anak2 krn ketika wisata mandiri dgn keluarga bisa benar2 menikmati tidak dikejar2 waktu..
Kiranya Bapak/Ibu bisa menjadikan masukan saya sebagai bahan evaluasi untuk memperbaiki dan menertibkan dunia pendidikan di negeri kita ini yg akhir2 sedang di warnai kekisruhan tentang berbagai kasus.
Terima kasih Bapak/ibu atas perhatiannya. Wassalamualaikum.
0 Orang Menandai Aduan Ini
Disposisi
Senin, 10 Februari 2025 - 09:00 WIB
Admin Gubernuran
Verifikasi
Senin, 10 Februari 2025 - 14:49 WIB
Kabupaten Semarang
Laporan kami terima, segera kami koordinasikan dengan Dinas Pendidikan Kebudayaan Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Semarang.
Progress
Senin, 10 Maret 2025 - 11:58 WIB
Kabupaten Semarang
Selamat Pagi terimakasih telah menghubungi Kami. Laporan anda telah kami koordinasikan dengan Dinas Pendidikan Kebudayaan Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Semarang. Kemudian, perihal aduan yang saudara sampaikan, agar lebih spesifik untuk disebutkan Sekolahnya agar lebih cepat dalam pelaksanaan Tindak Lanjut. Masukan yang saudara sampaikan akan Kami kawal terus pelaksanaannya dalam kegiatan Monitoring ke seluruh Satuan Pendidikan. Semoga dapat membantu, dan mohon maaf untuk ketidaknyamanannya. Terimakasih