Detail Aduan
Rincian Aduan : LGIG04980880
KABUPATEN GROBOGAN, 22 May 2020
Nuwun sewu pak. Bapak kan pernah tindak ke karangrayung Grobogan, kenapa bapak tidak mampir ke desa saya karangwader pak, pdhl dekat. Karena desa karang Wader sampai detik ini, jalannya masih belum di perbaiki. Banyak rumah warga yang rusak alias gapuk, seperti rumah saya. Tapi tidak pernah di pedulikan oleh kepala desanya. Padahal kepala desanya kaya-raya lho pak..
Disposisi
Sabtu, 23 Mei 2020 - 06:43 WIB
Admin Gubernuran
Verifikasi
Selasa, 26 Mei 2020 - 07:01 WIB
Kabupaten Grobogan
Progress
Senin, 08 Juni 2020 - 11:20 WIB
Kabupaten Grobogan
Terimkasih atas masukannya, penanganan ruas jalan Karangwader – Leyangan sudah dilakukan oleh Pemerintah secara bertahap, sementara ini di titik beratkan di dalam desa sepanjang 150 m sedangkan diluar desa ada kerusakan sepanjang 650 m yang pada tahun ini sudah dianggarkan 500 juta namun belum bisa menutup semua kerusakan.
Berkaitan dengan perbaikan rumah, pemerintah ada program RTLH. Setiap desa setiap tahun minimal ada 3 (tiga) buah rumah yang diperbaiki melalui program tersebut.
Namun karena Saudara kami konfirmasi nama dan alamat jelas tidak memberikan jawaban, maka kami tidak dapat melakukan klarifikasi apakah Saudara telah mendapatkan bantuan RTLH ataukah belum. Terimakasih.
Selesai
Senin, 08 Juni 2020 - 11:21 WIB
Kabupaten Grobogan
Terimkasih atas masukannya, penanganan ruas jalan Karangwader – Leyangan sudah dilakukan oleh Pemerintah secara bertahap, sementara ini di titik beratkan di dalam desa sepanjang 150 m sedangkan diluar desa ada kerusakan sepanjang 650 m yang pada tahun ini sudah dianggarkan 500 juta namun belum bisa menutup semua kerusakan.
Berkaitan dengan perbaikan rumah, pemerintah ada program RTLH. Setiap desa setiap tahun minimal ada 3 (tiga) buah rumah yang diperbaiki melalui program tersebut.
Namun karena Saudara kami konfirmasi nama dan alamat jelas tidak memberikan jawaban, maka kami tidak dapat melakukan klarifikasi apakah Saudara telah mendapatkan bantuan RTLH ataukah belum. Terimakasih.