Detail Aduan
Rincian Aduan : LGAN81863080
KABUPATEN SEMARANG, 15 Oct 2020
Kepada Yth. Bapak Gubernur Jateng Kami warga Dusun Getas RT 03 RW 01 Desa Kauman Lor Kecamatan Pabelan Kabupaten Semarang mengalami kendala aliran air dari PDAM Kab. Semarang. Beberapa tahun terakhir air mengalir hanya tiap malam hari saja (kisaran jam 22.00 - 03.00) padahal suplai air berlebih dan tidak ada penjadwalan aliran. Kendala sudah coba kami sampaikan ke pihak PDAM tetapi tidak pernah ada action yg berarti dan sampai saat ini jg masih begitu2 saja. Terkadang malah terkesan menyalahkan instalasi awal yg harusnya jg dibuat oleh mereka sendiri. Beberapa hari terakhir ini malah aliran air sering mati total. Kami menyampaikan keluhan seperti ini karena memang sudah sangat2 kecewa dgn pelayanan PDAM Kab. Semarang. Padahal kami jg tertib membayar tagihan dan kalo telat jg bersedia dikenakan denda sesuai aturan. Mohon bantuan Pak Gub beserta tim terkait untuk menyelesaikan masalah yg dialami sebagian warga kami supaya bisa menikmati aliran air bersih dengan lancar. Terima kasih atas perhatiannya Hormat kami Arif Prima Ujiyanto
Disposisi
Kamis, 15 Oktober 2020 - 08:24 WIB
Admin Gubernuran
Verifikasi
Selasa, 19 Januari 2021 - 10:28 WIB
Kabupaten Semarang
Selesai
Selasa, 19 Januari 2021 - 10:29 WIB
Kabupaten Semarang