Detail Aduan
Rincian Aduan : LGAN62106627
KABUPATEN KENDAL, 17 Mar 2023
Saya mau ajukan pengaduan terkait sungai yang sudah -+5 tahun tidak ada pengerukan, yang mengakibatkan setengah aliran sungai tertutup gundukan tanah dan menyebabkan debit air meluap ke jalan sama masuk ke rumah warga sekitar bantaran sungai tersebut, ini saya foto sungai depan masjid kebondalem. Rumah warga juga hampir longsor karna tanah nya tidak seimbang tergerus air lokasi sungai aliran depan masjid kebondalem kendal yang katanya itu menjadi wewenang provinsi minta tolong segera di tangani sebelum rumah warga longsor dan terjadi banjir kalau hujat lebat
0 Orang Menandai Aduan Ini
Disposisi
Jumat, 17 Maret 2023 - 20:53 WIB
Admin Gubernuran
Dikembalikan
Senin, 20 Maret 2023 - 07:34 WIB
Kabupaten Kendal
terimakasih laporannya,kami bantu sampaikan ke dinas terkait, memngingat kewenangan normalisasi sungai kendal yang dimaksud merupakan wewenang provinsi,maturnuwun
Disposisi
Senin, 20 Maret 2023 - 08:59 WIB
Admin Gubernuran
Verifikasi
Senin, 20 Maret 2023 - 09:11 WIB
DINAS PEKERJAAN UMUM SUMBER DAYA AIR DAN PENATAAN RUANG
Selesai
Selasa, 21 Maret 2023 - 14:09 WIB
DINAS PEKERJAAN UMUM SUMBER DAYA AIR DAN PENATAAN RUANG
Hasil cek lapangan oleh Balai PSDA Bodri Kuto kami sampaikan sbb :
1. Kondisi dilapangan terdapat penumpukan sedimen sekitar 60% dr kapasitas sungai, tdp titik parapet yg longsor, kerusakan longsoran tsb sdh masuk dlm walkthrough sungai dan sdh ada penanganan darurat menggunakan sandbag.
2.Solusi yg harus dilakukan yaitu normalisasi (ruas Bd Trompo s/d Masjid Agung) dan perbaikan parapet.
3. Thn 2023 Balai PSDA Bodri Kuto telah menganggarkan pemel rutin berupa pengerukan sedimen S. Kendal dr Bd. Trompo - Masjid Agung yg melintasi wil. Kel. Kebondalem.
4. Survei awal telah kami lakukan bersama DPUPR Kendal, Satpol PP, Camat Kendal Kota dan bbrp lurah terkait (termasuk pak Lurah Kebondalem), dg hasil sbb:
- tanggul/jalan inspeksi sungai telah banyak didirikan bangunan tanpa ijin
- selain itu banyak tiang2 listrik, telpon dan pohon yg akan mengganggu keg OP
- diputuskan untuk dilakukan scr spot2 pd lokasi2 yg medannya dpt dijangkau dg excavator dr Bd. Trompo - Masjid Agung Kendal.
- keg pengerukan akan dilakukan stlh musim hujan, spy pengangkutan material galian yg basah tdk mengganggu pengguna jalan.
5. Sblm pelaks kegiatan pengerukan akan kami awali dg keg sosialisasi yg melibatkan para pihak. Demikian terima kasih.