Detail Aduan
Rincian Aduan : LGAN58446147
KABUPATEN BANJARNEGARA, 12 Mar 2023
Perkenalkan saya dari Gumelem Wetan Susukan Banjarnegara Jawa Tengah tolong dong di sidak RT RW sama pegawai balaidesa nya .Soalnya kalau di tanya masalah bantuan bilangnya pada gak tau. Padahal setau saya yang mencari sasaran layak atau tidaknya mendapat bantuan itu tugas seorang RT n RW Lalu datanya di kasih ke desa dan PD akhirnya sampai ke pemerintah untuk di berikan bantuannya.
0 Orang Menandai Aduan Ini
Disposisi
Minggu, 12 Maret 2023 - 22:12 WIB
Admin Gubernuran
Verifikasi
Senin, 13 Maret 2023 - 12:07 WIB
Kabupaten Banjarnegara
Terimakasih atas aduan yang disampaikan, akan kami tindak lanjut
Progress
Senin, 13 Maret 2023 - 14:52 WIB
Kabupaten Banjarnegara
Aduan diteruskan ke Kecamatan Susukan
Progress
Senin, 03 April 2023 - 09:57 WIB
Kabupaten Banjarnegara
Berdasarkan koordinasi dan informasi dari Kecamatan Susukan, berikut informasi yang dapat disampaikan :
Pemerintah Desa bekerjasama dengan Lembaga yang ada seperti RT dan RW untuk mengusulkan masyarakat yang berhak dan layak untuk menerima bantuan, dan sudah ditindak lanjuti dengan memasukan ke DTKS.
Namun demikian Pemerintah baik pemerintah kabupaten, propinsi maupun pusat belum bisa memberikan bantuan secara keseluruhan seperti yang diusulkan oleh pemerintah desa.
Mengenai adanya beberapa jenis bantuan yang tidak/kurang tepat sasaran seperti dalam program bantuan PKH dan BPNT, dikarenakan data yg menjadi dasar oleh Pemerintah kabupaten, provinsi maupun Pusat menggunakan data sebelum ada pembaharuan DTKS.
Selesai
Senin, 03 April 2023 - 09:57 WIB
Kabupaten Banjarnegara
Aduan ditindaklanjut, laporan selesai